Rapat Pansus Hak Angket Haji 2024 Ditunda karena Faktor Teknis

Jakarta, Beritasatu.com – Rapat Panitia Khusus (Pansus) Hak Angket Haji 2024 perdana yang sedianya digelar hari ini, Rabu (17/7/2024) ditunda hingga pekan depan. Anggota Pansus Haji DPR Luluk Nur Hamidah mengatakan penundaan dilakukan karena faktor teknis. 

“Iya ditunda sementara karena faktor teknis sambil memberi kesempatan reses satu minggu di dapil. Insyaallah minggu depan kita rapat perdana,” kata Luluk saat dikonfirmasi.

Sebelumnya, anggota Pansus Hak Angket Haji 2024 Wisnu Wijaya mengatakan pansus hak angket pengawasan haji DPR akan menggelar rapat perdana pada hari ini, Rabu (17/7/2024). Agenda rapat perdana ini akan menetapkan pimpinan dalam pansus tersebut.

Wisnu mengungkapkan, pihaknya juga sudah mendapatkan restu dari pimpinan DPR untuk menggelar rapat dalam masa reses. Diketahui, saat ini DPR sedang memasuki masa reses hingga 15 Agustus 2024.

“Sudah dari Ibu Puan (Ketua DPR Puan Maharani) sudah tanda tangan sudah terbit juga berita acara terkait pembentukan pansus angket haji,” tandas Wisnu.