Ganjar-Mahfud dan Megawati Besok Akan Pantau Quick Count di Kebagusan

13 February 2024, 16:55

TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri bersama pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar Pranowo – Mahfud Md akan memantau hasil perhitungan cepat atau quick count Pilpres 2024 di kawasan Kebagusan, Jakarta Selatan besok.Menurut Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto, pemantauan qucik count itu dilakukan setelah mereka menunaikan hak pilihnya di tempat pemungutan suara atau TPS masing-masing.Megawati, kata Hasto, akan mencoblos di TPS yang ada di dekat rumahnya di kawasan Kebagusan. “Beliau besok akan menunaikan tanggung jawabnya sebagai warga negara untuk memilih itu di TPS Kebagusan,” kata Hasto melalui rilis resmi yang diterima Tempo pada Selasa, 13 Febuari 2024.Adapun Ganjar Pranowo akan mencoblos di TPS 11, Lempongsari, Kecamatan Gajahmungkur, Kota Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Sedangkan calon wakilnya, Mahfud Md akan mencoblos di TPS 105 yang berada di Sleman, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.”Direncanakan nanti pak Ganjar dan pak Mahfud setelah mencoblos di daerahnya masing-masing, kemudian nanti juga akan bergabung melakukan monitoring di Kebagusan,” kata Hasto.Setelah nantinya berkumpul untuk memonitoring hasil perhitungan cepat, Hasto mengatakan, nantinya Megawati dan Pasangan nomor urut tiga itu akan berkumpul di markas kemenangan. “Dan kemudian baru dipusatkan di Teuku Umar di tempat posko pemenangan Ganjar-Mahfud,” kata Hasto.Iklan

Sementara itu satu hari menjelang pelaksanaan pencoblosan Pemilu 2024, Ganjar Pranowo terlihat nongkrong bareng band Slank di Taman Budaya Raden Saleh atau TBRS Kota Semarang pada Selasa, 13 Februari 2024. Sejumlah lagu dinyanyikan Slank di hadapan calon presiden nomor urut tiga itu.Calon presiden yang berpasangan dengan Mahfud MD itu menyampaikan impiannya di sela acara tersebut. Dia mengaku memiliki mimpi masyarakat hidup bahagia. “Hidupnya bahagia kemudian bersatu,” kata Ganjar.Dia juga berharap pemerintahan ke depan semakin berintregitas. “Dan tentu pemerintahnya bersih, melayani, dan antikorupsi,” ujar dia.Pilihan Editor: Daftar Lokasi TPS Anies-Muhaimin, Prabowo-Gibran, dan Ganjar-Mahfud Besok, 14 Februari

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Negara

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi