Airin Rachmi Caleg Suara Terbanyak di Dapil Banten III

12 March 2024, 20:35

Jakarta, CNN Indonesia — Rekapitulasi nasional Komisi Pemilihan Umum (KPU) menyatakan calon anggota legislatif (caleg) DPR dari Golkar Airin Rachmi Diany meraup suara terbanyak di daerah pemilihan Banten III. Ia meraup 302.878 suara.
Hasil tersebut ditetapkan dalam rapat pleno rekapitulasi hasil perolehan suara nasional yang digelar di kantor KPU RI, Jakarta, Selasa (12/3).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Posisi selanjutnya berturut-turut ditempati caleg PKS Habib Idrus Salim Aljufri dengan 184.407 suara, caleg PDIP Rano Karno 149.397 suara, caleg PKB Moh. Rano Alfath dengan 125.853 suara, dan caleg Gerindra Sufmi Dasco Ahmad dengan 119.692 suara.
Berikutnya, caleg dari Partai Demokrat Zulfikar Hamonangan meraih 105.657 suara, caleg NasDem Wahidin Halim dengan 104.946 suara, caleg Golkar Andi Achmad Dara 102.008 suara, caleg PSI Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka dengan 78.140 suara, dan caleg PDIP Marinus Gea dengan 74.909 suara.

Adapun untuk Pilpres 2024, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka ditetapkan unggul di Banten.
Prabowo-Gibran tercatat meraup 4.035.052 suara di Banten. Kemudian posisi kedua ada Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan 2.451.383 suara dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan 720.275 suara.

Berdasarkan Peraturan KPU Nomor 3 Tahun 2022, rekapitulasi suara nasional Pemilu 2024 dijadwalkan berlangsung mulai 15 Februari sampai 20 Maret 2024. (dis/tsa)

[Gambas:Video CNN]