Syarat Menkeu Pengganti Sri Mulyani di Kabinet 2024-2029

19 February 2024, 11:30

Jakarta, CNBC Indonesia- Investor dan pelaku pasar merespon positif hasil Quick Count Pemilu 2024 menunjukkan Potensi Pemilu 2024 satu putaran dan dimenangkan oleh Paslon 02 Prabowo-Gibran. Ke depan invetsor menanti racikan jajaran kabinet Prabowo jika menang Pemilu utamanya di sektor ekonomi dan keuangan.
Ekonom UI, Ninasapti Triaswati mengatakan pentingnya kabinet baru disini orang-orang profesional dan sangat meritokrasi yang memahami bidangnya.
Di bidang BUMN, saat ini “korupsi” masih menjadi musuh sehingga harus ditangani oleh profesional yang tidak terlalu banyak terkait politik. Selain itu Menteri Keuangan harus dipegang oleh profesional yang teguh & tidak gampang didikte karena cukup berat menghadapi tekanan politik dan menekan jumlah utang.
Selain itu dibutuhkan kabinet dalam pemerintahan 2024-2029 utamanya di sektor ekonom untuk mengatasi berbagai persoalan ekonomi, baik inflasi, kemiskinan hingga PHK. Diharapkan Menko Perekonomian, Bappenas dan Menteri Keuangan diisi sosok yang mampu bekerja sama menopang ekonomi termasuk kelas menengah.
Seperti apa kabinet baru yang diharapkan ekonom di sektor ekonomi dan keuangan? Selengkapnya simak dialog Safrina Nasution dengan Menteri Negara Pendayaan BUMN 1998-1999, Tanri Abeng dan Ekonom UI, Ninasapti Triaswati dalam Squawk Box,CNBCIndonesia (Senin, 19/02/2024)

Saksikan live streaming program-program CNBC Indonesia TV lainnya di sini

Partai

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi