Sri Mulyani Ajak Pegawai Kemenkeu ke Kebun Raya Bogor di Tengah Santer Isu Rencana Mundur, Ada Apa?

24 January 2024, 10:24

TEMPO.CO, Jakarta – Di tengah ramai isu rencana mundurnya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati dari Kabinet Indonesia Maju, bendahara negara tersebut baru-baru ini mengunggah video pendek di akun Instagramnya. Video itu memperlihatkan kebersamaan Sri Mulyani dengan para pegawai Kementerian Keuangan saat mengunjungi Kebun Raya Bogor.Warganet sontak bertanya-tanya apakah agenda tersebut merupakan langkah Sri Mulyani untuk berpamitan dengan jajarannya?”Ke Kebun Raya Bogor hari Minggu pagi. Jalan santai bersama keluarga @kemenkeuri. Ditemani pemandangan ragam tanaman cantik sekali,” ujar Sri Mulyani dalam postingannya di Instagram @smindrawati, dikutip pada Rabu, 24 Januari 2024. “Bersyukur bisa menikmati Indonesiaku yang damai dan asri. Semoga terjaga terus kini hingga nanti.”Sri Mulyani bercerita, pada akhir pekan lalu, selama dua hari dia berkumpul dan berdiskusi bersama jajaran pimpinan Kementerian Keuangan. Mereka membahas berbagai strategi dan transformasi kelembagaan. Tujuannya, tutur Sri Mulyani, agar Kementerian Keuangan semakin solid dalam menghadapi berbagai tantangan pengelolaan keuangan negara ke depan. Tema yang diangkat adalah “Rising Together: Kemenkeu Melayani Lebih Baik”.Mantan Direktur Pelaksana Bank Dunia itu berujar, tema tersebut tak hanya melambangkan upaya, tetapi juga doa dan harapan kami di awal tahun 2024. Khususnya agar anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) terus mampu melindungi masyarakat dan menjaga Indonesia dari berbagai shock.Ia mengungkapkan ada tiga inti transformasi yang dibahasnya saat itu, yakni transformasi dukungan manajemen, transformasi penerimaan, serta transformasi belanja perbendaharaan kekayaan negara dan risiko (PKNR).Dengan Kementerian Keuangan yang semakin solid serta mampu melayani lebih baik, Sri Mulyani menilai APBN siap menjadi instrumen andalan untuk mencapai cita-cita rakyat Indonesia.Iklan

Sebelumnya kabar Sri Mulyani mundur dari jabatannya sebagai Menteri Keuangan santer dibicarakan di media sosial X. Terlebih setelah Staf Khusus Menteri Keuangan Yustinus Prastowo mengunggah pemberitahuan bahwa akunnya tidak lagi terikat dengan institusi dan pihak mana pun.Sementara ekonom senior Universitas Indonesia Faisal Basri sebelumnya mengaku mendengar kabar bahwa Sri Mulyani Indrawati siap mundur dari kabinet Presiden Joko Widodo (Jokowi). “Saya dengar Bu Sri Mulyani yang paling siap untuk mundur,” ujar Faisal dalam acara Politicsl Economic Outlook 2024 yang diunggah di akun YouTube Progresif Idn pada Senin, 15 Januari 2024.Sumber Tempo mengungkapkan perselisihan Sri Mulyani dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menjadi salah satu pemicunya untuk berencana hengkang dari kabinet. Keduanya diduga berselisih soal anggaran pertahanan. Kementerian Keuangan tak mengabulkan anggaran untuk pembelian 12 pesawat Mirage 2000-5. Pada Jumat pekan lalu Sri Mulyani ketika ditemui tidak membantah maupun membenarkan isu tersebut. Saat itu ia datang untuk mengikuti rapat kabinet Presiden Jokowi mengenai pajak hiburan dan dana pendidikan.”Hari ini kerja. Saya bekerja aja,” kata Sri Mulyani saat ditemui di Istana Negara usai rapat kabinet pada Jumat, 19 Januari 2024. Ia terus berjalan dan memasuki mobilnya di tengah serbuan pertanyaan yang diajukan para jurnalis.RIANI SANUSI PUTRI | VINDRY FLORENTIN | AMELIA RAHIMA SARIPilihan Editor: Sepak Terjang Sri Mulyani yang Dikabarkan Siap Mundur dari Kabinet Jokowi