Respons Cak Imin soal Peluang Bertemu Prabowo

20 April 2024, 21:19

TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, mengaku hingga kini belum ada rencana pertemuan dengan calon presiden terpilih Prabowo Subianto. Menurut dia, belum ada gambaran jelas terkait pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerindra itu.”Belum, belum ada gambaran (ketemu Prabowo),” ujar Cak Imin di rumah dinas DPR, Sabtu, 20 April 2024. Wakil Komandan Relawan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming, Immanuel Ebenezer sebelumnya mengklaim akan tetap ada rencana pertemuan antara Prabowo dengan lawan politiknya dalam pilpres, yakni Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Md. Hal ini disampaikan merespons pertanyaan soal pertemuan mereka untuk rekonsiliasi politik.“Pertemuan antara para kompetitor di pilpres kemarin untuk rencana pertemuan sih tetap ada, tapi namanya bukan rekonsiliasi, tapi silahturahmi,” ujar pria yang karib disapa Noel ketika dihubungi, Selasa, 16 April 2024.Iklan

Menurut Noel, semua elite politik termasuk para paslon ke depan tidak akan lagi membahas apa yang sudah terjadi di masa lalu. “Karena pasca keputusan MK (Mahkamah Konstitui) semua para elite harus lebih memikirkan arah bangsa ini ke depan dan bukan lagi ke belakang,” kata dia.Sementara Wakil Ketua TKN Prabowo-Gibran, Erwin Aksa, mengatakan belum ada pembicaraan terkait rencana pertemuan tersebut. “Belum saya dengar ada pembicaraan (untuk bertemu),” ujar Erwin.Pilihan Editor: Cak Imin Ungkap Anies Tak Berminat Maju Pilkada Jakarta hingga Detik Ini

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi