Rekayasa Lalin saat Prabowo-Gibran Daftar ke KPU Hari Ini

25 October 2023, 5:25

Jakarta, CNN Indonesia — Ditlantas Polda Metro Jaya menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) di sekitar kantor KPU guna mengantisipasi kemacetan saat proses pendaftaran pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, Rabu (25/10).
“Rekayasa lalu lintas pada kegiatan pendaftaran Capres Prabowo dan Cawapres Gibran, hari Rabu tanggal 25 Oktober 2023 dapat berjalan aman, tertib dan lancar bertempat di kantor KPU, Jakarta Pusat,” kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman kepada wartawan, Selasa (24/10).
Pengamanan arus lalu lintas di sekitar kantor KPU akan dimulai pukul 08.00 WIB. Sebanyak 100 personel lalu lintas juga diterjunkan untuk membantu pengamanan dan pengaturan lalu lintas.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berikut rekayasa lalin di sekitar Gedung KPU yang disiapkan oleh Ditlantas Polda Metro Jaya.
1. Kendaraan dari arah bundaran HI menuju Jalan Imam Bonjol dialihkan ke Jalan H Agus Salim maupun Jalan Pamekasan
2. Kendaraan dari arah Jalan H Agus Salim menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Pamekasan atau belok ke kanan ke arah Bundaran HI
3. Kendaraan dari arah Jalan Rasuna Said menuju Jalan Imam Bonjol diluruskan ke Jalan Hos Cokroaminoto atau belok ke kanan ke Jalan Diponegoro
4. Kendaraan dari arah Jalan Diponegoro menuju Bundaran HI dialihkan ke kiri Jalan Rasuna Said maupun ke kanan Jalan Hos Cokroaminoto

Sebelumnya, KPU telah menerima surat pemberitahuan pendaftaran pasangan capres-cawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM). Dalam surat itu, KIM bakal mendaftarkan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming.
Komisioner KPU Idham Kholik mengatakan pasangan Prabowo dan Gibran akan menyerahkan berkas pendaftaran capres-cawapres ke KPU besok, Rabu (25/10) pukul 10.00 WIB.
“Dalam surat pemberitahuan tersebut, bakal pasangan capres-cawapres akan didaftarkan pada jam 10:00 WIB oleh gabungan parpol KIM. Pada 25 Oktober 2023,” ujarnya dalam keterangan tertulis. (dis/bmw)

[Gambas:Video CNN]

Partai

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi