Kampanye di Merauke, Ganjar Janjikan Program 1 Desa, 1 Faskes, 1 Nakes

28 November 2023, 9:45

TEMPO.CO, Jakarta – Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo memusatkan kampanye perdana di Distrik Semangga, Kabupaten Merauke, Papua. Pada kesempatan itu, Ganyar mempromosikan program satu desa, satu fasilitas kesehatan, dan satu tenaga kesehatan.”Kami akan membangun dari desa. Kalau Indonesia mau dibangun jadi lebih baik, desa- desanya harus menjadi lebih baik terlebih dahulu,” kata Ganjar dalam siaran pers TPN Ganjar-Mahfud, Selasa, 28 November 2023.Diketahui, Ganjar Pranowo memulai kampanye dari Papua, sementara wakil Ganjar, Mahfud Md., memulai kampanye perdana dari Aceh. Bekas Gubernur Jawa Tengah itu mengatakan memulai kampanye dari sebuah desa di ujung Timur Indonesia karena ingin menyampaikan pesan tentang komitmen pasangan capres-cawapres Ganjar-Mahfud untuk mendahulukan desa dalam pembangunan.Ganjar menjelaskan, program unggulan satu desa, satu fasilitas kesehatan, dan satu tenaga kesehatan  bertujuan untuk menyehatkan warga desa. Itu sebabnya, Ganjar-Mahfud ingin setiap menjalankan program itu secara mumpuni. Dia mengklaim masyarakat memang mendambakan layanan kesehatan yang dekat, cepat, murah dan layak. Untuk itu, program  satu desa, satu fasilitas kesehatan, dan satu tenaga kesehatan didahulukan di desa-desa tertinggal, terdepan dan terluar (3T).Iklan

“Program 1 desa, 1 faskes, 1 nakes ini khususnya di daerah 3T (Tertinggal, Terdepan dan Terluar) seperti di Merauke,” kata Ganjar.Dia menjelaskan, sakit menjadi kekhawatiran utama masyarakat Indonesia, baik di kota maupun di desa. Anggota keluarga yang sakit, kata Ganjar, menjadi tidak produktif dan anggota keluarga yang tidak sakit itu ikut tidak produktif karena harus merawat yang sakit.”Program ini adalah bagian dari komitmen Ganjar-Mahfud untuk membangun sumberdaya manusia desa,” ujar Ganjar.Pilihan Editor: KPU Belum Tunjuk Ahli Bahas Isu Debat Capres-Cawapres

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi