Jimny Bakal Dirakit di Indonesia, Suzuki: Kami Sedang Usahakan

19 February 2024, 9:08

Suzuki Jimny 5-pintu ditampilkan perdana di IIMS 2024, JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (15/2). Foto: Iqbal Firdaus/kumparanSuzuki Indonesia berencana merakit lokal model baru. Perihal produknya belum bisa diungkapkan secara rinci, namun mengarah pada Suzuki Jimny yang sekarang ini tengah ngetren karena varian baru 5-pintu.4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) Harold Donnel menuturkan, perusahaan memang mengusahakan Jimny bisa diproduksi lokal. Hanya saja terbentur kebijakan dari prinsipal.”Indonesia sebagai pilar ketiga Suzuki global terus mengusahakan hal tersebut. Kebetulan Indonesia dispesifikkan menyediakan untuk negara ASEAN, Timur Tengah, dan Amerika Selatan,” buka Harold di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Sabtu (17/2/2024).Suzuki Jimny 5-pintu. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanSaat ini pabrik Suzuki Indonesia di Cikarang memproduksi beberapa model seperti Ertiga, XL7, APV, dan Carry. Tak cuma memenuhi kebutuhan dalam negeri, juga diekspor ke wilayah yang disebutkan itu.”Tidak menutup kemungkinan ke depannya nggak hanya Jimny tapi model lain juga bisa di-CKD-kan, kami dorong ke arah sana. Nggak usah khawatir dalam beberapa tahun ke depan akan ada produk CKD baru untuk market Indonesia,” lanjutnya.Suzuki Jimny 5-pintu. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanMelihat respons pasar terhadap Jimny dan upaya Suzuki untuk mem-branding-nya secara masif, akan dijadikan bukti ke prinsipal bahwa potensial pasar untuk model Jimny juga besar di Indonesia.”Kami sudah siapkan platform-nya jadi Suzuki Indonesia nggak cuma terima, kami fight, dan ada satu dan dua hal yang berhasil, pastinya dalam beberapa tahun ke depan pasti akan menggebrak lebih dalam lagi untuk industri otomotif kita,” imbuh Harold.Suzuki Jimny 5-pintu. Foto: Aditya Pratama Niagara/kumparanSuzuki Indonesia menghentikan produksi Katana –Jimny versi 2 penggerak dan cuma ada di Indonesia– pada 2006 lalu. Alasannya lantaran regulasi emisi yang kala itu mulai menerapkan standar minimal Euro 2.Saat ini Suzuki Indonesia menjual dua versi Jimny: 3-pintu dan 5-pintu yang semuanya diniagakan di bawah Rp 500 juta. Tak menutup kemungkinan apabila benar-benar dilokalkan harganya bisa makin terjangkau.

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Kab/Kota

Provinsi

Topik

Kasus

Agama

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi