Hari Pertama Menjabat, AHY Pimpin Rapat di Kementerian ATR, Warganet Banjiri Kolom Komentar

22 February 2024, 16:14

JAKARTA, suaramerdeka.com – Setelah dilantik menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR) / Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) gus sudah aktif di Kementerian ATR. Pada hari pertama jabatannya AHY memimpin rapat bersama rekan Sekjen dan para pejabat teras. Rapat ini dihadiri langsung oleh Wakil Menteri ATR BPN, Raja Juli Antoni. Baca Juga: Usai Menang Lawan GS Caltex, Red Sparks Ditunggu Lawan Tangguh di Liga Voli Putri Korea, Kesempatan Mega Balas Dendam AHY memberikan arahan hal yang perlu diantensi sekaligus program-program yang harus terselesaikan.

AHY mengikuti rapat dengan waktu yang singkat. Hal ini disebabkan ia harus segera terbang ke Sulawesi Utara untuk meninjau bendungan. Baca Juga: Ini Perbedaan Minecraft Dungeons dan Legends yang Dikembangkan Mojang Studios, Sama sama Strategi Tapi Lebih Menarik yang Mana? Bendungan Lolak yang berlokasi di Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara. Untuk meninjau bendungan tersebut memakan waktu yang cukup lama, sehingga membuat ia harus segera menuju bandara. Dalam menempuh perjalanan, AHY harus melewati perjalanan darat dari Manado menuju lokasi dengan waktu tempuh 5 jam. Baca Juga: Meriahkan Tahun Naga Kayu di Jakarta, Bank Mandiri Ajak Nasabah dan Mitra Rayakan Imlek AHY membagikan rapat di hari pertama menjabat melalui akun instagram miliknya @agusyudhoyono. Pada unggahan tersebut dibanjiri komentar warganet. “Semangat pak mentri ??,” Tulis salah satu akun @raihanabrrr. “Alhamdulillah selamat bertugas mas AHY.. Semoga selalu diberikan kemudahan dan kelancaran menjalankan Tugasnya Aminnnn YRA,” Tulis akun @tonihartadi86. “Selamat Berkerja Pak Mentri,” Tulis akun lainnya @ninaandine_.***

Partai

Institusi

K / L

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi