Disney Memulai Investasi dengan Epic Games

9 February 2024, 13:44

TEMPO.CO, Jakarta – Rumah produksi Disney mengeluarkan dana sebesar 1,5 miliar dolar Amerika atau setara Rp23,4 triliun kepada Epic Games sebagai investasi untuk berinovasi mengembangkan virtual dalam permainan Fortnite. Itu nantinya pemain akan menjumpai tokoh-tokoh dari Disney, Pixar, Marvel, Star Wars, Avatar.Dikutip dari Reuters, Epic Games memang telah memiliki ambisi untuk memasukkan karakter terkenal dari produksi hiburan ke dalam permainan digitalnya. Disney menawarkan kerja sama sejalan dengan ambisi keduanya. Ambisi Disney dan Epic GamesCEO Disney, Bob Iger mengatakan, Disney juga berambisi merambah permainan digital agar konsumennya makin banyak. Proyek jangka panjang akan bekerja sama dan dukungan oleh Unreal Engine dari Epic Games. “Disney telah merancang langkah-langkah bagaimana tujuan untuk merambah industri permainan video,” katanya.Menurut Bob Igor, dibutuhkan pembelian lisensi dari perusahaan video games. “Dalam hal total waktu menonton media di video game,” kata Iger ketika rapat dengan para analis dan investor setelah melaporkan hasil kuartalnya.  “Kesimpulan yang saya ambil kita harus mencapainya. Kita harus mencapainya secepat mungkin dengan cara yang sangat meyakinkan.”Keyakinan Disney kali ini semakin besar dengan melonjaknya saham, sehari setelah laporan pendapatannya dirilis. Kenaikannya mencapai lebih dari 13 persen yang menjadi hari terbaiknya dalam tiga tahun belakangan.Dikutip dari situs web The Walt Disney Company, Tim Sweeney selaku CEO Epic Games menjelaskan, Disney menjadi salah satu perusahaan yang ingin menyatukan dunia fantasi dengan permainan di Fortnite.“Sekarang kami berkolaborasi dalam sesuatu yang benar-benar baru untuk membangun ekosistem yang gigih, terbuka, dan bisa dioperasikan. Ini yang akan menyatukan komunitas Disney dan Fortnite.” kata Sweeney. Iklan

Optimisme Bob Iger dengan kerja sama ini pernah seret ketika mencoba peruntungannya untuk masuk dalam industri game digital. “Hubungan baru kami yang menarik dengan Epic Games akan menyatukan merek dan waralaba kesayangan Disney dengan Fortnite. Ini sangat populer dalam permainan dan hiburan baru yang transformasional,” kata Robert A. Iger. Disney dan Epic Games Sebelumnya, pengembang Epic Games pernah menjalin kerja sama dengan perusahaan Lego dengan tujuan sama. Namun, kerja sama kali ini menambahkan, Disney menggunakan alat pembuatan grafis 3D real-time Epic, Unreal Engine. Rencananya Disney dan Epic Games akan integrasi konten Fortnite, kolaborasi musim, aktivasi dalam game, dan acara langsung, termasuk Marvel Nexus War dengan Galactus.Unreal Engine berencana memproduksi aset dan konten di seluruh portofolio Disney termasuk dalam pengembangan video game seperti Kingdom Hearts 3 dan Star Wars Jedi: Survivor;  pengeditan sinematik dan animasi untuk film dan streaming. Adapun pembuatan lebih dari 15 atraksi Taman Disney seperti Millennium Falcon: Smugglers Run di Star Wars: Galaxy’s Edge.SAVINA RIZKY HAMIDA | ANTARA | REUTERSPilihan Editor: Film Taylor Swift: The Eras Tour Bakal Tayang di Disney+ 15 Maret 2024

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Transportasi