Buku Dilema Bansos, Catatan Perjalanan Jokowi Bagi-Bagi Bantuan Sosial Menjelang Pilpres

23 February 2024, 5:30

Kamis, 22 Februari 2024 – 22:47 WIB Warga penerima bansos. Ilustrasi. Foto: Ricardo/jpnn.com jpnn.com, JAKARTA – Penulis buku berjudul “Dilema Bansos”  Yanu Endar Prasetyo angkat bicara soal isi buku yang ditulisnya tersebut. Dia menulis buku terkait bansos yang diberikan Presiden Jokowi pada masyarakat.Menurutnya, ada 36 titik kunjungan kerja Presiden RI Joko Widodo mulai dari  13 November 2023 hingga awal Februari 2024. Saat melakukan  kunjungan kerja, Presiden Jokowi membagikan bantuan pangan (CBP beras 10 kg). Selain itu, Jokowi juga  menyalurkan Program Indonesia Pintar (PIP), bantuan sembako, menyambangi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)- Kartu Indonesia Sehat (KIS), bagi-bagi sertifikat tanah, mendistribusikan Bantuan Tunai Langsung (BTL) pedagang pasar, dan BLT Puso untuk petani.Yanu, yang juga bekerja sebagai peneliti di Pusat Riset Kependudukan Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), menilai kunjungan kerja Presiden dalam tiga bulan menjelang pencoblosan semacam ‘paket lengkap’ Bansos. Dia mengaku buku “Dilema Bansos,” yang diterbitkan  Kompas Penerbit buku pada November 2023 itu kini ramai dibicarakan seiring isu politisasi bansos.“Buku ini sebetulnya mencatat pembelajaran dari pandemi serta beragam bantuan sosial yang digulirkan oleh pemerintah, objektifnya reformasi bansos,” kata Yanu saat ditemui di Kampus UI, Depok, Jawa Barat, Rabu (21/2). Yanu mengungkapkan 36 titik kunjungan kerja Presiden ini bisa diakses secara terbuka di laman resmi  Presiden Republik Indonesia,  https://www.presidenri.go.id.Disebutkan, agenda Presiden sebelum penetapan paslon Pilpres 2024 biasanya cukup beragam.

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi