Begini KSAD Maruli Simanjuntak Menantu Luhut Binsar Pandjaitan Mengenang Doni Monardo

5 December 2023, 9:49

TEMPO.CO, Jakarta – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak mengenang mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI (Purn) Doni Monardo sebagai seorang pendidik. Doni disebut telah mendidik Maruli yang kala itu masih menjadi perwira muda. “Sejak zaman perwira muda saya sudah dididik oleh beliau dan beliau termasuk figur saya,” kata Maruli di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Senin, 4 Desember 2023. Maruli menganggap banyak hal yang sudah dilakukan Doni, tapi tidak dijelaskan lebih detail. Menantu Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan ini mengaku kehilangan sosok Doni. “Saya berkomitmen untuk terus melanjutkan apa yang beliau pernah lanjutkan,” ucap Maruli. Sebelumnya, Doni meninggal pada Ahad, 3 Desember 2023. Kabar ini disampaikan Staf Khusus Kepala BNPB 2019-2021 Egy Massadiah. Dia adalah staf khusus Doni selama berbakti di BNPB. Iklan

“Telah meninggal dunia Letjen Purnawirawan DR HC Doni Monardo pada hari Ahad, 3 Desember 2023 pukul 17.35 WIB,” ujar Egy dalam keterangannya pada lusa lalu.Doni mangkat di usia 60 tahun. Mantan Ketua Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 ini lahir pada 10 Mei 1963. Doni Monardo sakit dan menjalani proses perawatan intensif di rumah sakit sejak 22 September 2023.MUHAMMAD IQBAL Pilihan Editor: PDIP Disebut Cabut Laporan terhadap Rocky Gerung Soal Dugaan Pencemaran Nama Baik Jokowi

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi