Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

UNESCO Akan Datangi Kota Malang, Ini Agendanya!

UNESCO Akan Datangi Kota Malang, Ini Agendanya!

Malang (beritajatim.com) – Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat mengungkapkan bahwa perwakilan UNESCO organisasi Perserikatan Bangsa-bangsa yang membidangi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan akan berkunjung ke Kota Malang. Apa saja agendanya?

Wahyu mengatakan target Pemkot Malang kota ini dinobatkan sebagai kota kreatif dunia pada 2025. Target ini tidak hanya sekedar pencapaian. Mereka benar-benar menyiapkan segala sesuatunya. Mulai dari regulasi hingga sarana dan prasarana lainnya.

“Target kita Kota Malang menjadi kota kreatif dunia. Dan UNESCO bulan depan akan turun ke kota Malang untuk melihat secara langsung kota kreatif dunia 2025. Langkah-langkah yang sudah kita lakukan regulasinya sudah kita siapkan sarana dan prasarana juga sudah kita lihat,” ujar Wahyu.

Kota Malang saat ini sudah memiliki gedung Malang Creative Center yang memiliki 8 lantai. Gedung ini diklaim sebagai wadah inkubasi para pelaku kreatif dalam memulai dan mengembangkan bisnisnya.

Wahyu optimis UNESCO bakal menetapkan Kota Malang sebagai kota kreatif dunia. Bahkan, perwakilan UNESCO beberapa kali sempat ke Kota Malang memberitahu beberapa item yang harus segera dilengkapi untuk menjadi kota kreatif dunia.

“Sehingga nanti pada saat cek pada pendataan di lapangan oleh UNESCO semua bisa kita tampilkan. Saya optimis bisa karena beberapa elemen terkait dengan UNESCO sudah datang ada beberapa item itu semua sudah sesuai dengan UNESCO,” ujar Wahyu.

Selain itu, PLUT-KUMKM Summit Tahun 2024 digelar di gedung MCC pada Jumat, (26/4/2024) kemarin. Menteri Koperasi dan UKM RI, Teten Masduki berharap konsep MCC ditiru oleh daerah lain agar UMKM di masing-masing daerah berkembang.

Disisi lain, Wahyu Hidayat berharap Menteri Koperasi dan UKM RI, Teten Masduki melaporkan hasil peninjauan di MCC kepada Presiden RI Joko Widodo.

“”Dan pak Menkop akan melaporkan kepada Presiden RI terkait perkembangan ekonomi kreatif di Kota Malang. Agar saat di Kota Malang Presiden bisa melihat secara langsung perkembangan ekonomi kreatif di Kota Malang termasuk yang sudah dilaksanakan di MCC,” kata Wahyu. [luc/aje]