Jakarta –
Tol Trans Jawa sudah membentang dari ujung barat sampai ke Jawa Timur. Tol Trans Jawa ini bisa dimanfaatkan masyarakat untuk mudik Lebaran tahun ini. Diharapkan dengan tersambungnya Tol Trans Jawa, perjalanan mudik akan lebih lancar.
Namun, menggunakan tol Trans Jawa ada biaya yang harus dikeluarkan. Dikutip dari buku saku Mudikpedia 2025, berikut tarif jalan tol Trans Jawa dari Merak sampai Jawa Timur:
Tangerang-Merak: Rp 58.000Jakarta-Tangerang: Rp 8.500Jakarta Outer Ring Road (JORR): Rp 17.000Kunciran-Cengkareng: Rp 27.000Kunciran-Serpong: Rp 21.000Cinere-Serpong: Rp 18.500Cinere-Jagorawi: Rp 15.000Cimanggis-Cibitung: Rp 54.000Jakarta Cikampek: Rp 27.000Cikopo-Palimanan: Rp 132.000Palimanan-Kanci: Rp 13.500Kanci-Pejagan: Rp 31.500Pejagan-Pemalang: Rp 66.000Pemalang-Batang: Rp 53.000Batang-Semarang (Kalikangkung): Rp 111.500Semarang ABC: Rp 5.000Semarang ABC-Solo: Rp 92.000Solo-Ngawi: Rp 131.000Ngawi-Kertosono: Rp 98.000Kertosono-Mojokerto: Rp 55.000Mojokerto-Surabaya: Rp 43.500Surabaya Gempol Segmen Dupak-Waru: Rp 6.000Surabaya Gempol Segmen Waru-Porong: Rp 10.000Surabaya Gempol Segmen Porong-Gempol: Rp 9.500Gempol-Pasuruan (Grati): Rp 46.500Gempol IC-Pandaan: Rp 14.500Pandaan-Malang: Rp 35.500Pasuruan (Grati)-Gending: Rp 52.000.
Sementara itu, berikut perkiraan akumulasi tarif tol untuk kendaraan Golongan I dari Jakarta menuju Cirebon, Semarang, Yogyakarta, dan Surabaya
Jakarta (via Tol Japek) ke Cirebon (via GT Ciperna): Rp 166.500Jakarta (via Tol Japek) ke Semarang (via GT Kalikangkung): Rp 440.000Jakarta (via Tol Japek) ke Solo/Yogyakarta (via GT Klaten): Rp 575.500Jakarta (via Tol Japek) ke Surabaya (via GT Warugunung): Rp 859.500.
Pengguna jalan tol diingatkan juga untuk mengisi saldo e-Toll agar. Pastikan saldo e-Toll kamu cukup ya sebelum melakukan perjalanan. Kamu bisa melakukan top up saldo e-Toll di ponsel. Hampir seluruh smartphone yang dijual di pasaran telah memiliki fitur Near Field Communication atau NFC. Hadirnya fitur tersebut dapat memudahkan kamu untuk top up saldo E-Toll.
Apabila smartphone kamu belum dilengkapi fitur NFC, kamu masih bisa top up saldo E-Toll di minimarket yang tersebar di rest area sepanjang tol. Sebagai pengingat, jangan pernah menggunakan kartu E-Toll yang berbeda saat melintasi jalan tol. Artinya, saat tapping di gerbang tol masuk dan gerbang keluar harus menggunakan kartu E-Toll yang sama.
(rgr/sfn)