Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Soal Asnawi Mangkualam yang Tidak Dipanggil Patrick Kluivert, Erick Thohir: Itu Tergantung Pelatih

Soal Asnawi Mangkualam yang Tidak Dipanggil Patrick Kluivert, Erick Thohir: Itu Tergantung Pelatih

FAJAR.CO.ID,JAKARTA — Ketua Umum PSSI, Erick Thohir angkat bicara terkait tidak adanya nama Asnawi Mangkualam di skuad Timnas Indonesia bulan Maret ini.

Untuk berlaga di bulan Maret 2025 ini, pelatih Patrick Kluivert memanggil 30 pemain namun tidak ada nama Asnawi Mangkualam.

Padahal, Asnawi merupakan salah satu pilar bahkan menjabat sebagai kapten di era pelatih Shin Tae Yong.

Di era Patrick Kluivert, pemain Port FC itu bahkan tidak di panggil. Hal ini mengundang respon dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

“Tergantung pelatih, bukan tergantung saya, kan tidak ada pemain titipan,” kata Erick Thohir dikutip Senin (17/3/2025).

Terlebih di posisi yang menjadi tempat Asnawi memiliki banyak saingan dan pemain-pemain berkualitas.

Seperti, Sandy Walsh, Kevin Diks hingga Eliano Reijnders yang menjadi saingan berat.

“Mungkin ada beberapa posisi, di situ ada Kevin Diks, Sandy Walsh mungkin,” tuturnya.

Erick pun menegaskan dirinya juga tidak berani membanding-bandingkan antar pemain.

“Saya tidak tahu, saya tidak berani tanya atau membandingkan per individu, karena semua kan menjadi satu strategi kepelatihan,” terangnya.

(Erfyansyah/fajar)

Merangkum Semua Peristiwa