Ramai Parpol Soroti Gaji PNS Naik di 2024: Diduga Politis!

22 August 2023, 17:05

Jakarta, CNBC Indonesia – Empat fraksi DPR menyoroti usulan kenaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS) TNI-Polri yang diajukan Presiden Joko Widodo dalam Rancangan APBN 2024. Hal tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna DPR RI ke-2 tentang pemandangan umum fraksi-fraksi atas RAPBN 2024 serta nota keuangan.

Perwakilan Fraksi Partai Demokrat Suhardi Duka mengatakan menyambut usulan kenaikan tersebut. Namun, Demokrat berharap kebijakan ini dibuat untuk mensejahterakan ASN dan PNS TNI Polri, bukan hanya kebijakan yang populer menjelang tahun politik 2024.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Memasuki tahun politik, kami sangat berharap kebijakan ini murni bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan ASN dan TNI-Polri, bukan kebijakan yang bersifat populis,” kata Suhardi.

Sementara, Fraksi Partai Golkar mengaitkan kenaikan gaji PNS dengan target inflasi pemerintah 2,8%. Perwakilan Fraksi Golkar Agung Widyantoro mengatakan kenaikan gaji itu akan berdampak pada laju inflasi di Indonesia.

Dia mengatakan fraksinya setuju dan mendorong kenaikan gaji ini. Dia meminta pemerintah untuk memberikan penjelasan lebih lanjut mengenai rencana tersebut. “Golkar setuju dan mendorong kenaikan gaji ASN, sekaligus meminta penjelasan lebih komprehensif mengenai langkah pemerintah dalam mengantisipasi risiko deviasi pencapaian target inflasi,” kata dia.

Sementara itu, Fraksi PAN menyatakan mengapresiasi kenaikan gaji ASN, TNI-Polri sebesar 8% dan kenaikan gaji pensiun sebesar 12%. Perwakilan Fraksi PAN Eko Hendro Purnomo mengatakan fraksinya berharap agar kenaikan ini dilakukan seiring dengan transformasi birokrasi.

“PAN mengingatkan agar kenaikan belanja pegawai ini sejalan dengan upaya pemerintah menjaga daya beli masyarakat, serta melakukan transformasi birokrasi yang efektif,” kata dia.

Fraksi Gerindra turut menyinggung rencana kenaikan gaji ASN usulan Jokowi. Perwakilan Fraksi Gerindra Wihadi Wiyanto mengatakan fraksinya mengapresiasi komitmen pemerintah itu. Dia mengharapkan kebijakan ini dapat mengakselerasi pertumbuhan ekonomi nasional.”

“Kami juga mengapresiasi komitmen pemerintah meningkatkan gaji ASN pusat dan daerah, serta TNI-Polri sebesar 8% dan pensiunan sebesar 12%,” kata dia.

[Gambas:Video CNBC]

Artikel Selanjutnya

Video: 2024 ASN Banjir Insentif, Terkait Pilpres?

(mij/mij)

Institusi

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi