Profil Tutty Alawiyah, Penghormatan Ulama Perempuan di Warung Buncit

15 March 2024, 5:00

Jakarta, CNN Indonesia — Jalan Warung Buncit Raya di Jakarta Selatan menjadi salah satu jalan yang namanya diubah jadi tokoh Betawi atau Jakarta oleh Pemprov DKI Jakarta pada 2022 silam.
Nama resmi jalan tersebut sejak saat itu adalah Jalan Hj Tutty Alawiyah. Perubahan itu ditetapkan lewat Kepgub 565 Tahun 2022 tentang Penetapan Nama Jalan, Gedung dan Zona dengan Nama Tokoh Betawi dan Jakarta.
Kala itu anggota DPD RI yang juga putra Tutty Alawiyah, Dailami Firdaus mengatakan penetapan nama jalan itu bukan menjadi sebuah kado besar bukan hanya bagi keluarga, namun juga bagi seluruh masyarakat Betawi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Penamaan jalan ini tentu juga disambut suka cita para murid serta anggota Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT), tidak saja di Jakarta, tetapi juga di seluruh Indonesia,” ujar dia seperti dikutip dari situs informasi Pemprov DKI.

Tutty Alawiyah–yang telah wafat pada 4 Mei 2016 silam–adalah putri dari ulama kenamaan Betawi yang pernah menjadi Ketua MUI Pusat dan Ketua MUI DKI Jakarta periode pertama, Abdullah Syafi’i.

Abdullah Syafi’i di masa hidupnya dikenal pula sebagai pendiri tempat pendidikan Islam, Perguruan Asy-Syafi’iyah. Kepengurusan Asy-Syafi’iyah itu kemudian dilanjutkan Tutty hingga wafat.
Selain dikenal sebagai ulama perempuan di DKI, Tutty Alawiyah pun terjun ke dunia politik. Dia pernah menjadi menteri peranan wanita di era Orde Baru dan Reformasi. 
Dia juga pernah menjadi anggota MPR selama beberapa periode dari akhir 1990an hingga awal 2000an.
Selain di bidang politik, Tutty Alawiyah juga dikenal dalam kiprahnya dalam di bidang pendidikan, dakwah, hingga sosial.
Tuty sempat menjabat Rektor Universitas Islam As-Syafi’iyah (UIA) dan telah menerbitkan 30 buku di antaranya: Wanita dalam Nuansa Peradaban, Strategi Dakwah di Majelis Taklim, dan Membangun Kesadaran Beragama.
Dalam bidang dakwah, Tutty Alawiyah mendirikan salah satu organisasi muslimah terbesar di tanah air yaitu, BKM. Dia juga pernah menjadi Presiden International Muslim Women Union (IMWU) suatu organisasi muslimah dunia yang beranggotakan 88 negara.

Suasana persimpangan di Jalan Hj Tutty Alawiyah yang menggeser nama Jalan Warung Buncit Raya, Jakarta Selatan. (CNN Indonesia/ Rachel Tesalonika)

Berubahnya nama jalan Warung Buncit Raya itu pun dihormati pula oleh warga, salah satunya Pipin yang bekerja ebagai petugas keamanan.
Pipin yang ditemui di jalan yang kini bernama Tutty Alawiyah itu menyatakan sosok perempuan itu adalah orang yang berpengaruh yang tinggal di daerah tersebut.

Tulisan ini adalah rangkaian dari artikel profil tokoh betawi yang menjadi nama jalan di Jakarta sejak 2022 lalu. Rangkaian artikel ini diterbitkan CNNIndonesia.com pada Ramadan 1445 Hijriah
(rts/kid)

[Gambas:Video CNN]

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi