Peluang Megawati Hangestri di Liga Voli Korea: 3 Tim Voli Elit Berebut Hati Megatron

16 April 2024, 0:20

SUARAMERDEKA.COM-Peluang Megawati Hangestri untuk kembali bermain di Liga Voli Putri Korea semakin menguat. Setelah pelatih Ko Hee-jin menyatakan niatnya untuk memperjuangkan perpanjangan kontrak Mega di Red Sparks musim depan. Dua tim V-League lainnya juga mengungkapkan minat mereka untuk merekrut pevoli asal Jember itu.
Dalam wawancara di kanal YouTube KOVO baru-baru ini, pelatih Expressway Hi Pass, Kim Jong-min, dengan tegas menyatakan minatnya merekrut “Megatron”. Baca Juga: Arus Balik 2024: Jalur Selatan Limbangan Garut Terpantau Mulai Landai Meski Ramai Lancar

“Megawati merupakan pevoli yang sangat bagus. Semua tim pasti menginginkannya,” ujarnya pada Selasa (9/4). Menurut Kim Jong-min, kehadiran Megawati dapat mengangkat prestasi tim, seperti yang ditunjukkan saat membawa Red Sparks lolos ke babak playoff musim lalu. “Kami (Expressway Hi Pass, Red) beruntung jika memiliki Megawati,” imbuhnya. Sebelumnya, pelatih Pink Spiders, Marcello Abbondanza, juga mengungkapkan ketertarikannya untuk merekrut Mega musim depan demi mewujudkan ambisi juara. Baca Juga: Bupati Kebumen Gelar Open House 4 Hari, Kapolda Turut Berikan Pesan Ini “Kami menginginkan pemain seperti Megawati di tim ini (Pink Spiders) karena kami ingin juara,” ujar Abbondanza seperti yang dikutip dari Sporki. Dalam liga voli putri Korea, Expressway Hi Pass bukanlah tim yang bisa dianggap remeh. Mereka berhasil meraih gelar juara musim 2022/2023. Sedangkan Pink Spiders merupakan finalis dua musim terakhir dengan bintang Kim Yeon-koung, yang merupakan MVP musim 2023/2024 dan dijuluki Ratu Voli Korea. Baca Juga: Sinopsis Film P Storm, Bioskop Trans TV 15 April 2024: Jaringan Korupsi yang Melibatkan Pejabat Pemerintah, Pengusaha Kaya hingga Anggota Triad Menanggapi spekulasi mengenai masa depan Megawati di liga Korea, penggemar voli tanah air terbagi. Ada yang berharap Mega akan kembali ke Red Sparks karena kekompakan dengan rekan-rekannya yang sudah terjalin baik. Tidak sedikit pula yang berharap Mega akan bergabung dengan Pink Spiders sambil membayangkan duet mautnya dengan Kim Yeon-koung. Saat ini, Megawati sendiri bergabung dengan Jakarta BIN di kompetisi Proliga 2024 yang akan segera bergulir tanggal 20 April mendatang. ***

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi