PDIP Bondowoso Nyekar ke Makam Ronggo I, Serap Spirit Sejarah

PDIP Bondowoso Nyekar ke Makam Ronggo I, Serap Spirit Sejarah

Bondowoso (beritajatim.com) – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Bondowoso yang baru dilantik memulai kegiatan. DPC melakukan ziarah (nyekar) ke makam Ronggo I Bondowoso, pendiri Kabupaten Bondowoso, Rabu, 24 Desember 2025 sore.

Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk menyerap nilai sejarah, spiritualitas, dan kepeloporan sang pionir, yang kemudian dijadikan pijakan moral dalam arah politik partai lima tahun ke depan.

Sekitar pukul 16.00 WIB, ratusan kader dan pengurus DPC PDI Perjuangan Bondowoso hadir di makam Raden Bagus Asra, yang dikenal sebagai Ronggo I Bondowoso.

Sebelumnya, sekitar pukul 15.00 WIB, Ketua DPC Sinung Sudrajad sudah menyampaikan arah politik partai di kantor DPC, momen ziarah ini menjadi simbol nyata bahwa perjuangan politik partai tetap berakar pada sejarah dan nilai-nilai moral.

Dalam prosesi nyekar, Sinung menekankan pentingnya meneladani kepeloporan Ronggo I, yang mampu merintis pemerintahan resmi pertama di Bondowoso di tengah keterbatasan zamannya. Menurut Sinung, semangat inilah yang ingin diwariskan kepada kader PDI Perjuangan dalam menjalankan pengabdian politik lima tahun ke depan.

“Ki Ronggo adalah pionir. Semangat membabat alas dan keberanian mengambil tanggung jawabnya menjadi inspirasi kami dalam politik,” ujar Sinung.

Selain itu, Sinung menekankan wejangan spiritual Ronggo I, yaitu “Suci Tinata Estuning Urip”, yang bermakna berbuat baik dalam kehidupan sebagai bekal kehidupan yang sesungguhnya.

Pengurus DPC PDIP Bondowoso saat nyekar ke Makam Ki Ronggo usai menyampaikan sikap politik, Rabu, 24 Desember 2025. (Deni Ahmad Wijaya/BeritaJatim.com)

Bagi PDIP Bondowoso, nilai ini menjadi kompas moral dalam menentukan arah kebijakan politik, termasuk dalam pembangunan berkelanjutan, pemberdayaan masyarakat, dan pelestarian lingkungan.

Kegiatan nyekar ini juga menjadi momen simbolik bahwa politik partai tidak terlepas dari akar sejarah dan budaya lokal. Sinung menegaskan, setiap langkah politik DPC PDI Perjuangan Bondowoso ke depan akan mengacu pada nilai patriotisme, kepeloporan, dan pelayanan kepada rakyat, sebagaimana dicontohkan oleh Ronggo I Bondowoso.

“Seorang pionir tidak pernah mati. Yang tersesat terkadang pengikutnya. Spirit pionir Ki Ronggo harus hidup dalam setiap langkah politik kami,” tambah Sinung. (awi/but)