Jakarta –
Mitsubishi Motors Corporation baru saja merilis Xforce HEV (Hybrid Electric Vehicles) untuk pasar Thailand, pada Maret 2025 lalu. Xforce Hybrid ini pun langsung mendapatkan rating bintang 5 dari lembaga New Car Assessment Program for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP).
Baru-baru ini ASEAN NCAP mengumumkan Xforce Hybrid mendapatkan bintang 5 sama seperti Xforce varian standar, yang diuji pada Juni 2024. Artinya, secara safety, Xforce Hybrid sudah sangat mumpuni dan aman untuk konsumen mobil di Asia Tenggara.
Mitsubishi Xforce Hybrid (HEV) Foto: Mitsubishi Motors
Secara penilaian, dari aspek adult passenger protection, Xforce Hybrid mendapatkan nilai 35,58, kemudian child passenger protection 17,03, kemudian buat safety assistance nilainya 15:25, motorcycle rider safety 12.95, dan skor keseluruhannya adalah 80.80 atau 5 bintang. Laporan lengkapnya bisa disimak di sini.
Sebagai informasi, Mitsubishi Xforce Hybrid dibekali beberapa fitur keselamatan aktif, seperti Adaptive Cruise Control (ACC), Forward Collision Mitigation system (FCM), lanjut Automatic High Beam (AHB), Leading Car Departure Notification (LCDN), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), hingga Blind Spot Warning (BSW) with Lane Change Assist (LCA).
Xforce hybrid juga dilengkapi tujuh mode berkendara, tiga lebih banyak dari model non-hybrid. Mode tersebut antara lain Normal, Charge, EV, Wet, Gravel, Tarmac, juga Mud.
Sebagai mobil hybrid, Xforce bisa menggunakan Mode EV, menggerakkan motor dengan daya dari baterai tanpa mengaktifkan mesin. Karena mode ini sangat senyap, jika sisa baterai lemah, beralih ke mode charge tanpa perlu mampir ke SPKLU.
Xforce Hybrid dijual di Thailand dalam tiga varian, yakni Ignite, Ultimate, dan Ultimate X. Adapun harganya dijual mulai 899.000 baht (Rp 440 jutaan) hingga 1.089.000 baht (Rp 533 jutaan).
(lua/rgr)