Kurs Rupiah Ditutup Menguat Hari Ini, Meski Belum Lepas dari Rp 16 Ribu

18 April 2024, 20:23

TEMPO.CO, Jakarta – Nilai tukar atau kurs rupiah ditutup menguat ke level Rp 16.179 per dolar AS pada perdagangan hari ini, Kamis, 18 April 2024.Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan, rupiah menguat 41 poin dari penutupan perdagangan hari sebelumnya yakni Rp 16.220 per dolar AS.Dia menyatakan, dolar AS melemah hari ini karena para pedagang menilai prospek suku bunga AS setelah komentar dari pejabat Federal Reserve. Komentar tersebut memperkuat ekspektasi bahwa pengaturan moneter akan tetap ketat untuk jangka waktu yang lebih lama. Pasar memperkirakan pemotongan suku bunga The Fed sebesar 44 basis poin tahun ini. Angka tersebut jauh lebih rendah dari perkiraan awal tahun sebesar 160 basis poin. CME FedWatch Tool menunjukkan, para pedagang sebelumnya memperkirakan The Fed akan mulai menurunkan suku bunga pada bulan Juni. “Namun, serangkaian data termasuk indeks harga konsumen (CPI) dan penolakan dari para bankir bank sentral telah mengubah ekspektasi tersebut,” kata Ibrahim pada Kamis.Kemudian, aktivitas ekonomi AS juga terpantau sedikit meningkat dari akhir Februari hingga awal April. Perusahaan-perusahaan mengisyaratkan bahwa mereka memperkirakan tekanan inflasi akan tetap stabil, menurut survei Federal Reserve pada hari Rabu. Sementara itu, pengambil kebijakan di Bank Sentral Eropa atau ECB terus menyarankan penurunan suku bunga pada bulan Juni. Pasalnya, inflasi masih berada pada jalur untuk turun kembali ke 2 persen pada tahun depan, meskipun jalur harga masih bergelombang.Selanjutnya: Sedangkan sentimen dalam negeri tak lepas dari survei….

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi