Kode Transfer BSI dan Daftar Kode Bank Lainnya

21 November 2023, 20:00

TEMPO.CO, Jakarta – Saat akan transfer ke Bank Syariah Indonesia (BSI) dari bank lain, Anda memerlukan kode transfer BSI untuk mempermudah proses transaksi keuangan.BSI merupakan bank syariah terbesar di Indonesia dan merupakan gabungan dari 3 bank syariah terbesar di Indonesia yakni Bank Mandiri Syariah, BNI Syariah dan BRI Syariah.Sama seperti bank lainnya di mana bila Anda ingin melakukan transaksi uang antar bank maka membutuhkan kode transfer dari bank yang dituju. Berikut ini informasi tentang kode transfer BSI, cara transfer ke BSI melalui mesin ATM bank lain dan kode transfer bank-bank lain di Indonesia.Kode Transfer BSIKode transfer bank terdiri dari 3-5 angka unik untuk mengidentifikasi bank dan rekening tujuan transfer dalam sistem perbankan. Kode transfer setiap bank berbeda.Kode transfer BSI adalah 451. Saat Anda melakukan transfer ke rekening BSI maka pastikan menginput atau memiliki kode transfer 451 sebagai identifikasi Bank BSI.Mengapa penting mengetahui kode transfer bank? Karena proses identifikasi tersebut mempermudah sistem perbankan untuk mengenali bank dan rekening tujuan saat akan melakukan transfer atau transaksi keuangan. Dengan begitu, Anda bisa terhindari dari risiko salah transfer.Bayangkan bila belum ada kode transfer bank ini, maka bisa jadi  nasabah BCA yang akan melakukan transfer sebesar Rp50 juta ke Bank BSI berpotensi salah transfer bila salah menginput nomor rekening tujuan. Kemana uang Rp50 juta Anda bila nomor rekening tujuannya salah? Untuk mengembalikannya lagi tentu membutuhkan proses yang panjang.Iklan

Namun, setelah adanya kode transfer bank ini tentu dapat menghindari risiko salah transfer tersebut karena sistem perbankan akan mengidentifikasi nomor rekening tujuan dan kode transfernya. Saat terjadi ketidaksesuaian maka proses transaksi otomatis gagal.Cara Transfer ke BSI dari Bank LainBerikut ini langkah-langkah transfer ke nomor rekening Bank Syariah Indonesia (BSI) dari mesin ATM bank lain, antara lain sebagai berikut:Mendatangi mesin ATM terdekat kemudian masukkan kartu debit ATM ke mesin tersebutMenginput nomor PIN ATMMemilih menu “Transaksi Lainnya” atau “Transfer ke Bank Lain” kemudian pilih rekening bank yang ditujuMenginput kode transfer BSI (451) diikuti dengan nomor rekening yang dituju, contoh nomor rekening BSI dan kode transfernya adalah 451123456Menginput nominal uang yang akan ditransferMemeriksa kembali nomor rekening tujuan dan nominal angka yang akan ditransfer apakah sudah benarKemudian pilih button “Benar” dan tunggu hingga transaksi dinyatakan berhasil serta cetakan bukti transferDaftar Kode Bank untuk TransferSelain kode transfer BSI, ini daftar kode bank BCA, kode bank Mandiri, dan kode transfer bank-bank lainnya:Kode transfer Bank BRI : 002Kode transfer Bank Mandiri : 008Kode transfer Bank BNI : 009Kode transfer Bank Danamon : 011Kode transfer Bank Permata : 013Kode transfer Bank BCA : 014Kode transfer Bank BII Maybank : 016Kode transfer Bank CIMB Niaga : 022Kode transfer Bank CIMB Niaga Syariah : 022Kode transfer Bank OCBC NISP : 028Kode transfer Bank Muamalat : 147Kode transfer Bank Sinarmas : 153Kode transfer Bank BTN : 200Kode transfer Bank Mega : 426Kode transfer Bank Bukopin : 441Kode transfer Bank BCA Syariah : 536Kode transfer Bank Commonwealth : 950Demikianlah informasi tentang kode transfer BSI, cara transfer dari bank lain ke bank BSI melalui mesin ATM dan daftar kode transfer dari bank lainnya.HERZANINDYA MAULIANTIPilihan Editor: Bank Digital Syariah: Pengertian, Contoh, dan Keuntungannya

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

NGO

Organisasi

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi