Jokowi Bertemu Xi Jinping, Minta Lagi Cina Investasi di IKN

18 October 2023, 0:10

TEMPO.CO, Jakarta – Presiden Joko Widodo atau Jokowi mendorong peningkatan kerja sama investasi Cina di Indonesia saat bertemu dengan Presiden Xi Jinping di Beijing pada Selasa, 17 Oktober 2023. Dalam pertemuan bilateral tersebut, Jokowi kembali meminta Xi supaya Cina berinvestasi di Ibu Kota Negara Nusantara (IKN).“Untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara, saya harap RRT dapat jadi mitra strategis,” kata Jokowi saat bertemu dengan Xi di Great Hall of the People, Beijing, dikutip dari keterangan tertulis Biro Pers Istana. Sebelum persamuhan ini, Presiden Xi menyambut Kepala Negara RI dengan upacara resmi.Jokowi terakhir bertemu Xi di Chengdu, Cina, pada Juli 2023. Saat itu presiden juga mengundang Cina untuk berinvestasi dalam pembangunan IKN. Biro Pers Istana dalam keterangan terbarunya tidak menjelaskan lebih detail mengenai investasi Cina di IKN. Ketika bertemu Perdana Menteri Cina Li Qiang pada hari yang sama, Selasa 17 Oktober 2023, Jokowi juga meminta realisasi investasi Cina di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara untuk dikebut. Ia mengharapkan Cina dapat menyelesaikan rencana penandatanganan nota kesepahaman untuk pembangunan kawasan industri hijau di Kalimantan Utara, serta realisasi proyek tenaga angin, dan tenaga surya.Dalam Forum Bisnis Indonesia-Republik Rakyat Tiongkok (RRT) yang digelar di China World Hotel, Beijing, pada Senin, 16 Oktober 2023, Jokowi juga memperkenalkan proyek IKN. Jokowi meyakinkan para investor soal penanaman modal di Indonesia adalah pilihan yang tepat karena mudah dan aman. Ia memberikan jaminan soal ini menjelang pemilihan umum atau Pemilu 2024.Iklan

Dalam persamuhan bersama Xi, Jokowi juga menyampaikan mengenai upaya peningkatan kerja sama investasi terutama untuk baterai kendaraan listrik (EV) dan otomotif, pabrik suku cadang, kilang petrokimia, produksi baja, dan pengembangan kerja sama Halal Center. Presiden juga mendorong tindak lanjut kerja sama pengembangan koridor ekonomi “Two Countries, Twin Parks”.Presiden Jokowi lalu mengapresiasi perdagangan bilateral Indonesia dan Cina yang disebutnya terus tumbuh dan seimbang saat pertemuan dengan Xi. Cina menjadi mitra dagang terbesar dan menjadi investor terbesar kedua Indonesia.  Xi seperti dikutip Xinhua pada Selasa, 17 Oktober 2023, mengatakan Cina bersedia untuk terus memanfaatkan mekanisme yang ada dengan Indonesia dan memperdalam kerja sama strategis secara menyeluruh. Pemimpin Partai Komunis Cina itu juga menyatakan komitmennya untuk meningkatkan dukungan timbal balik terhadap isu-isu yang melibatkan kepentingan inti dan keprihatinan utama masing-masing negara.Selain investasi, isu lain yang dibahas Jokowi dan Xi mencakup soal perdagangan dan keuangan, ketahanan energi, dan peningkatan wisatawan kedua negara.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Statement

Fasum

Transportasi