Istri yang Dianiaya hingga Kritis di Jatijajar Depok Dirujuk ke RS Polri

1 November 2022, 20:05

Depok – Keluarga korban ungkap kondisi istri yang dianiaya oleh suami di Cluster Pondok Jatijajar, Tapos, Depok. Sang istri dikatakan sudah mulai sadar dan dirujuk ke rumah sakit lain.”Ibunya Alhamdulillah udah sadarkan diri, dan mau dirujuk ke rumah sakit Polri dari Sentra Medika itu setahu saya,” papar Kakak Ipar korban, Fahmi (42) saat ditemui di TKP, Selasa (1/11/2022).Fahmi menyebut korban sempat mendapat pertolongan pertama. Disebut ada luka dalam yang mengharuskan istri pelaku dirujuk ke RS Polri.

“Tindakan pertolongan pertama, CT scan semua, tapi karena ada luka dalam yang di Sentra Medika tidak bisa menangani akhirnya dirujuk ke RS Polri. Ibunya sudah sadar,” ungkapnya.
Awal Mula Ayah Bunuh Anak dan Lukai IstriSebelumnya, Kasat Reskrim Polres Metro Depok AKBP Yogen Heroes Baruno mengatakan ada saksi di lantai dua rumah yang mendengar teriakan dari lantai bawah. Saksi melihat pelaku membunuh anak dan melukai istrinya.”Jadi awalnya saksi yang tinggal di lantai dua rumah ini mendengar suara teriakan dari korban. Kemudian saksi turun ke bawah untuk menolong korban dan kemudian, karena melihat pelaku masih membabi buta, jadi belum berani turun,” kata Yogen, Selasa (1/11/2022).Setelah melihat pelaku sudah di luar, saksi langsung menghubungi warga untuk membantu korban.
Kondisi Kedua Korban: Anak Meninggal, Istri KritisAnak pelaku yang menjadi korban pembunuhan mengalami luka parah di bagian kepala. Sementara itu, istri korban yang juga mendapat tindak kekerasan disebut kritis.”Kalau dilihat dari luka, memang sadis ya. Ada beberapa bacokan, ada beberapa jari yang terputus segala macam. Jadi kita masih menunggu hasil visum dari rumah sakit,” kata Yogen.”Untuk anak (luka) kepala, tangan, beberapa jari putus, mata ya, leher banyak darahlah. Jadi meninggal karena kehabisan darah. Istri lukanya di muka sama badan. Kita belum bisa (dalami) karena masih dibawa ke rumah sakit,” tambahnya.

(aik/aik)

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi