Indo Barometer: Prabowo-Gibran 34,2% Ganjar-Mahfud 26,2%, Anies-Cak Imin 18,3%

12 November 2023, 18:31

Anies-Cak Imin, Ganjar-Mahfud, Prabowo-Gibran. Foto: kumparan dan AntaraIndo Barometer merilis hasil survei mereka dengan tajuk ‘menuju potensi Pilpres satu putaran’ pada Sabtu (11/11). Hasil dari survei ini, elektabilitas Prabowo-Gibran unggul dari Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin.Peneliti Indo Barometer, Christopher Nugroho, memaparkan elektabilitas Prabowo-Gibran mencapai 34,2 persen. Sementara Ganjar-Mahfud 26,2 persen dan Anies-Cak Imin 18,3 persen.”Sementara tidak akan memilih 0,7 persen, rahasia 3,3 persen dan belum memutuskan 13,4 persen,” kata Nugroho dikutip Minggu (12/11).Survei Capres Terbaru Indo Barometer. Foto: Indo BarometerIndo Barometer lantas mendistribusikan jika suara dari undecided voters didistribusikan secara merata kepada tiga paslon. Hasilnya, Prabowo-Gibran masih unggul dari Ganjar-Mahfud dan Anies-Cak Imin.”Jika undecided voters, pemilih rahasia terdistribusikan normal kepada tiga pasangan, Prabowo-Gibran 43,5 persen, Ganjar-Mahfud 33,3 persen dan Anies-Cak Imin 23,2 persen,” kata Nugroho.Survei Indo Barometer dilakukan pada 25-31 Oktober 2023. Total responden 1.230 berasal dari 38 provinsi di Indonesia.Margin of eror sebesar 2,79 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen. Metode survei menggunakan multistage random sampling. Para responden diwawancarai tatap muka menggunakan kuesioner.

Partai

Institusi

K / L

BUMN

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi