Gagal Nyalip, Angkot M15A Tabrak Pembatas Jalan di RE Martadinata

30 October 2022, 23:51

JAKARTA – Sebuah angkutan perkotaan (Angkot) Mikrolet M15A jurusan Kota – Tanjung Priok mengalami kecelakaan tunggal di Jalan RE Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Minggu (30/10/2022).

Menurut warga setempat Saifudin kejadian ini bermula ketika angkot bernopol B 2178 VT yang melaju dari Ancol menuju terminal Tanjung Priok hendak menyalib kendaraan yang berada didepannya.

 BACA JUGA:Tewaskan 153 Orang, Tragedi Halloween Itaewon Jadi Bencana Paling Mematikan di Korsel Sejak 2014
“Jadi kalau kita lihat dia nabrak trotoar tengah, jadi kemungkinan dia mau nyalib kekanan terus gak dapat dan terjadilah tabrakan dengan trotoar,” kata Saifudin saat ditemui di lokasi.

Adapun dalam kejadian ini, Saifudin mengatakan bahwa angkot tersebut sedang membawa dua orang penumpang. Saat kecelakaan terjadi salah satu penumpang diketahui terpelanting keluar hingga pingsan.

“Kalau sepengetahuan saya dalam mobil cuma ada dua orang penumpang terus sama sopir satu kemudian korban hanya satu yang posisinya didepan pintu dan terlempar keluar,” ungkapnya.

Baca Juga: Ini Cara Gadai BPKB Mobil di Inafina.com serta Syarat dan Ketentuannya

Diketahui penumpang yang terlempar keluar saat ini kondisinya sedang mengalami luka di bagian kepala yang me buat korban langsung pingsan. Petugaspun langsung membawa ke rumah sakit.

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi