Final Malaysia Masters 2023, Lima Nomor Bakal Dipertandingkan

27 May 2023, 10:12

KUALA LUMPUR, suaramerdeka.com – Jadwal final Malaysia Masters 2023 digelar pada hari Minggu 28 Mei 2023. Nantinya pada jadwal final Malaysia Masters 2023, pertandingan akan berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia. Laga partai final Malaysia Masters 2023 ini akan mempertandingkan lima nomor yakni tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri dan ganda campuran. Lantas bagaimana kans wakil Indonesia di laga semifinal Malaysia Masters 2023?
Baca Juga: Pasca Kasus Video Dewasa Mirip Rebecca Klopper, H Faisal Bicara Soal Hubungan Becca dengan Fadly Faisal Simak ulasan berikut ini hingga akhir untuk mengetahui kans wakil Indonesia dalam laga Semifinal Malaysia Masters 2023.

Untuk diketahui, sebelumnya pada gelaran Malaysia Masters 2022 lalu, Indonesia berhasil meloloskan empat wakilnya di partai final. Indonesia berhasil menjadi juara umum dengan meraih dua gelar lewat sektor tunggal putra dan ganda putra. Baca Juga: Dugaan Mata Air Tercemar Bakteri E-Coli, Perhutani Sebut Lokasi di Luar Kawasan Hutan Wilayah Kebumen Gelar juara tunggal putra dipersembahkan Chico Aura Dwi Wardoyo usai mengalahkan Ng Ka Long Angus (Hong Kong) dengan skor 22-20 21-15. Sedangkan Fajar Alfian/muhammad Rian Ardianto menyumbangkan gelar juara ganda putra setelah mengalahkan seniornya Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan. Sementara ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menjadi runner up usai ditaklukkan Zheng Si Wei/Huang Dong Ping (China) dengan skor 17-21, 12-21. Baca Juga: Ini Head to Head dan Jadwal Tiga Pebulutangkis Indonesia di Semifinal Malaysia Masters 2023 Nah, kans Indonesia mengulang sukses tahun sebelumnya masih terbuka setelah ada tiga wakil Indonesia yang lolos ke Semifinal Malaysia Masters 2023. Mereka adalah Christian Adinata di tunggal putra, Gregoria Mariska Tunjung wakil di tunggal putri dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di nomor ganda putra. Namun demikian para wakil Indonesia tersebut, harus bisa mengalahkan lawan-lawanya di laga semifinal untuk melaju ke babak final. Baca Juga: Video Dewasa Mirip Rebecca Klopper, Fadly Faisal Unggah Ini di Instagram Story, Begini Tanggapan Netizen Selain itu wakil Indonesia diharapkan mampu meraih setidaknya dua gelar juara seperti pencapaian tahun sebelumnya. Kans terbesar untuk lolos ke final ada disektor tunggal putri dan ganda putra, lewat Gregoria Mariska dan Leo/Daniel. Peluang Gregoria terbilang cukup besar, mengingat lawan yang akan dihadapi yakni Pusarla V Sindhu:(India). Hal ini disebabkan Gregoria dalam pertemuan terakhir di final Spain Masters 2023, menang dengan skor telak 21-8, 2–8 atas peringkat 13 dunia tersebut. Baca Juga: Pemkab Semarang Pertahankan Opini WTP 12 Kali Berturut Turut, DPRD: Memang Sudah Suatu Kewajiban Ditambah performa Gregoria sedang menanjak setelah berhasil mengalahkan unggulan kedua asal China, Wang Zhiyi lewat dua gim langsung 21-11, 21-14. Namun demikian, Gregoria meski waspada mengingat rekor pertemuan dengan wakil India tersebut masih kalah 1-7. Sementara itu, peluang selanjutnya ada di pasangan Leo/Daniel untuk bisa lolos ke Final Malaysia Masters 2023. Performa pasangan ini sedang menanjak, usai mampu membungkam unggulan kedua sekaligus wakil tuan rumah di laga perempat final. Baca Juga: Suga BTS Gelar Konser di Jakarta 26-28 Mei 2023, Cek Lagi Aturan Serta Barang yang Dilarang Dibawa Leo/Daniel menang atas Aaron Chia/Soh Wool Yuk lewat dua gim langsung dengan skor 21-18, 21-19. Pada laga semifinal, Leo/Daniel akan menghadapi pasangan Malaysia lainnya yakni Man Wei Chong/Kai Wun Te. Kedua pasangan tersebut belum pernah bertemu sebelumnya, namun Leo/Daniel lebih di unggulkan. Baca Juga: Link Download Video Dewasa Mirip Rebecca Klopper Versi Lebih Lama Jadi Incaran, Ini Dampaknya Mengingat saat ini menempati peringkat sembilan dunia sedangkan lawannya berada di peringkat dua puluh enam. Berikut jadwal wakil Indonesia di Semifinal Malaysia Masters 2023 dilansir dari Instagram @badminton.ina pada Sabtu, 27 Mei 2023: Court 1 mulai pukul 12.00 WIB – Gregoria Mariska Tunjung vs Pusarla V Sindhu (India) – Christian Adinata vs Prannoy H. S. (India) – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Man Wei Chong/Kai Wun Te (Malaysia).