Shenzhen –
Denza merupakan merek premium di bawah BYD. Dulunya, Denza dibangun oleh perusahaan patungan BYD dan Mercedes-Benz.
Satu lagi merek mobil premium yang bakal mencoba peruntungannya di pasar Indonesia. Merek premium itu adalah Denza. Sekadar informasi, Denza adalah produsen mobil premium yang berdiri di bawah naungan BYD. Jauh sebelum itu, Denza merupakan buah kerja sama antara perusahaan patungan BYD dan Mercedes-Benz.
“Dalam arah strategis yang sama, merek mobil tertua di dunia, Mercedes-Benz dan merek mobil termuda di dunia, BYD, pada tahun 2010 berkolaborasi membentuk usaha bersama. Dua tahun kemudian, setelah mendirikan perusahaan bersama, BYD merilis merek mobil barunya yang dinamakan Denza,” terang General Manager BYD Asia Pacific Auto Sales Division Liu Xueliang.
Selama 11 tahun berjalan, tepatnya pada tahun 2021 BYD kemudian melakukan restrukturisasi pada perusahaannya. BYD kemudian memiliki 90 persen saham Denza, sementara Mercedes-Benz masih punya andil 10 persen sisanya.
“Setahun kemudian, nama Denza semakin terkenal saat D9 membuat debut. Setelah diluncurkan, produk itu mencapai kesuksesan besar di pasar,” lanjut Liu.
“Pada musim panas tahun ini, sekali lagi, BYD meningkatkan kepemilikan saham Denza di BYD, dan sekarang Denza menjadi merek yang dipegang 100 persen oleh BYD,” sambung Liu.
Di bawah BYD, Denza diketahui sudah merambah beberapa negara di kawasan Asia. Mulai dari Hong Kong, Singapura, Kamboja, dan juga Thailand. Terbaru, BYD juga akan mengenalkan Denza di Indonesia pada kuartal I tahun 2025. Produk perdana yang akan dibawa Denza ke Tanah Air itu adalah MPV listrik D9 yang punya jarak tempuh hingga 620 km.
Kehadiran Denza di Indonesia bukan tanpa alasan. Presiden Direktur BYD Motor Indonesia Eagle Zhao menerangkan, Denza diharapkan bisa mendefinisikan dengan jelas soal mobil premium.
“Tidak hanya memberi kesan premium dan mewah di kendaraannya, tapi kami juga ingin memberikan suatu teknologi dan fitur yang dimiliki oleh BYD,” ujar Eagle.
(dry/rgr)