Cita Rahayu Ungkap Kisah Cintanya dengan Didi Mahardika, Didekati Saat Suami Akhiri Pernikahan Siri

12 August 2023, 15:13

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pedangdut Cita Citata yang sekarang bernama panggung Cita Rahayu berbagi cerita, tentang perjalanan asmaranya dengan sang suami, Didi Mahardika.
Cita Rahayu mengakui bahwa dirinya sudah mengenal Didi Mahardika sejak tahun 2018. Mereka menjalin hubungan pertemanan sebelum akhirnya menikah di tahun 2022.

Pedangdut Cita Citata yang sekarang bernama panggung Cita Rahayu berbagi cerita, tentang perjalanan asmaranya dengan sang suami, Didi Mahardika.

“Untuk releationsipnya itu setelah suami (Didi Mahardika) mengakhiri pernikahan sirinya,” kata Cira Rahayu ketika ditemui di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (11/8/2023) malam.
Cita menyebut ia dinikahi resmi oleh Didi Mahardika tahun 2022. Mereka menggelar pesta pernikahan secara sederhana saja.
Baca juga: Marah Cita Citata Diberitakan Rebut Suami Orang, Didi Mahardika Polisikan Stasiun TV
“Sederhana banget kita gak suka pesta soalnya,” ucap wanita berusia 28 tahun itu.
Setelah dinikahi Didi, pelantun Goyang Dumang dan Sakitnya Tuh Disini ingin fokus menjalani kehidupannya sebagai ibu rumah tangga.

“Selain jadi ibu rumah rangga aku juga membuat rumah musik berisi musisi musisi, yang punya kereeahan yang sama dengan aku,” ungkapnya.
Cita juga ingin memiliki momongan. Namun, ia dan Didi tidak mau merencanakan soal program anak.
Baca juga: Meski Bersahabat, Dwi Andhika Enggan Campuri Kehidupan Pribadi Cita Citata
“Sedikasihnya aja sama Allah kalau momongan, karena ya kami tidak bisa merencanakan. Memang engga terpikir sih buat jalanin program,” jelasnya.
Bagi Cita Rahayu, yang terpenting saat ini dimana ia bisa menjadi ibu rumah tangga dan ibu sambung yang baik, untuk anak dari Didi Mahardika.
“Balik lagi aku harus jadi istri dan ibu rumah tangga yang baik, siap menjadi ibu nantinya baru Allah akan kasih,” ujar Cita Rahayu. (ARI).

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Club Sports

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi