Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

20 February 2024, 11:10

TEMPO.CO, Jakarta – Pemilihan Umum 2024 tidak hanya menjadi arena bagi politisi berpengalaman, tetapi juga menjadi kesempatan bagi tokoh terkenal yang baru masuk dalam dunia politik praktis. Perolehan suara sejumlah artis yang baru terjun dalam politik berhasil mengungguli artis-artis yang sudah biasa terpilih menjadi anggota dewan. Seperti yang terjadi pada Komeng, Verrell Bramasta, Melly Goeslaw hingga Jihan Fahira. Hasil perhitungan real count dari KPU menunjukkan bahwa komedian terkenal Alfiansyah Bustami, alias Komeng, memperoleh suara terbanyak dalam Pemilihan Umum Dewan Perwakilan Daerah (DPD) di Jawa Barat. Meskipun maju melalui jalur independen dengan nomor urut 10, Komeng berhasil mendapatkan dukungan yang signifikan, mencapai 11,39 persen atau sekitar 990.222 suara dari total suara yang masuk.Melalui cuitan di media sosial X pada Rabu, 14 Februari 2024, Komeng mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah memberikan dukungan dengan mengatakan bahwa suksesnya ini membuat dirinya “barolong” atau berlubang. Dia juga menantang untuk membuat sistem pemerintahan menjadi lebih humoris.Setelah Komeng, di peringkat kedua, terdapat seorang pengusaha bernama Aanya Rina Casmayanti yang juga mencalonkan diri sebagai anggota DPD. Aanya berhasil meraih 5,05 persen atau sekitar 439.321 suara. Sedangkan di peringkat ketiga, ada aktris Jihan Fahira yang berhasil mengumpulkan 4,41 persen atau sekitar 383.555 suara. Hal ini menunjukkan bahwa meskipun Komeng menduduki peringkat teratas, persaingan di DPD Jawa Barat tetap ketat, menggambarkan ragam preferensi pemilih dalam memilih wakil mereka di tingkat provinsi.DPR dipenuhi dengan kehadiran berbagai artis yang terjun ke dunia politik di Dapil Jawa Barat. Mulai dari Melly Goeslaw hingga Aldi Taher, nama-nama terkenal ini bersaing memperebutkan kursi di Senayan. Menurut laporan KPU, berdasarkan hasil rekapitulasi hingga Sabtu, 17 Februari 2023, di Dapil Jawa Barat I, yang meliputi wilayah Bandung dan Cimahi, Melly Goeslaw dari Partai Gerindra meraih suara terbanyak dengan 23.481 suara, mengungguli Nico Siahaan, Marcell Siahaan, dan Giring Ganesha. Junico Siahaan mencapai 19.874 suara, Marcell Siahaan dari PDIP mencapai 8.207 suara, sementara Giring Ganesha dari PSI memperoleh 16.095 suara.Sementara itu, di Dapil Jawa Barat II, yang mencakup Kabupaten Bandung dan KBB, Rachel Maryam dari Partai Gerindra menjadi artis dengan jumlah suara tertinggi, mencapai 20.999 suara, mengungguli Denny Cagur dan Hengky Kurniawan. Denny Cagur mencapai 9.514 suara, sementara Hengki Kurniawan berhasil mendapatkan 12.048 suara.Desy Ratnasari menjadi satu-satunya artis di Dapil IV Sukabumi, dengan perolehan suara sementara mencapai 27.001 suara. Di Dapil Jawa Barat V, yang meliputi Kabupaten Bogor, Tommy Kurniawan dari PKB berhasil mengungguli Anang Hermansyah dan Ramzi dengan meraih 45.306 suara, sementara Anang mendapatkan 19.465 suara, dan Ramzi 24.948 suara. Di dapil ini, Pimus menjadi artis dengan perolehan suara tertinggi, mencapai 50.202 suara.Sementara di Dapil VII, yang mencakup wilayah Purwakarta, Karawang, dan Kabupaten Bekasi, Verrel Bramasta berhasil mengungguli Rieke Diah Pitaloka dengan meraih 14.754 suara, sedangkan Rieke “Oneng” mendapatkan 14.562 suara, dan Aldi Taher 6.434 suara. Di Dapil VIII, yang mencakup wilayah Cirebon dan Indramayu, Charly Van Houten, menjadi satu-satunya artis di dapil tersebut, meraih 13.309 suara.Sedangkan di Dapil XI, yang meliputi wilayah Garut dan Tasikmalaya, Mulan Jameela menjadi artis dengan perolehan suara tertinggi, mengungguli Ali Syakieb, Ronal Surapradja, dan Didi Riyadi. Mulan meraih 32.708 suara, sementara Ali Syakieb mendapatkan 20.484 suara, Ronal 6.664 suara, dan Didi Element 7.984 suara.Uya Kuya bersaing sebagai calon anggota DPR RI di wilayah pemilihan DKI Jakarta II. Berdasarkan hasil sementara dari perhitungan cepat, dia berhasil mendapatkan 353.910 suara sebagai seorang artis yang mewakili Partai Amanat Nasional (PAN). Data ini diperoleh dari 5.278 dari 9.844 Tempat Pemungutan Suara (TPS), yang setara dengan 53,62 persen, pada pukul 10.13 WIB, menurut informasi yang tersedia di laman resmi KPU.Sementara itu, Once Mekel juga mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI di wilayah pemilihan yang sama. Pada pukul 10.14 WIB, dia berhasil meraih 349.640 suara sebagai tokoh utama Dewa 19 yang mewakili Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan). Tidak seperti Uya Kuya yang menempati posisi keempat dalam perolehan suara terbanyak di PAN, Once malah menjadi caleg dengan suara terbanyak di PDI Perjuangan dari DKI Jakarta II.Terakhir, Kris Dayanti, yang dikenal dengan panggilan KD, adalah seorang penyanyi Indonesia yang saat ini menjabat sebagai anggota Komisi IX DPR RI. Dia kembali mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI di wilayah pemilihan Jawa Timur V. Sampai saat ini, Kris Dayanti, yang merupakan kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan), telah berhasil memperoleh 41.760 suara, menempatkannya di posisi kedua dengan perolehan suara tertinggi di partainya. Data ini berasal dari hasil perhitungan cepat yang dilakukan di 6.806 dari 10.824 Tempat Pemungutan Suara (TPS), setara dengan 62,88 persen, hingga pukul 10.35 WIB.ANGELINA TIARA PUSPITALOVA | PUTRI SAFIRA PITALOKA Pilihan Editor: Tugas dan Wewenang Komeng Jika Jadi Anggota DPD