Bank BTN Memperkuat Dukungan untuk Pengembang Perumahan Bersubsidi

29 January 2024, 12:52

SEMARANG, suaramerdeka.com– Bank BTN terus memperkuat komitmennya terhadap sektor perumahan bersubsidi di Indonesia. Pada Kamis, 24 Januari 2024, perwakilan BTN, Royansyah Putra Ginting (SME Head Unit BTN Kantor Cabang Utama Semarang) dan Luaiyi Nur Ma’arif (Sub Branch Head BTN KCP Ungaran), melaksanakan kunjungan dan tinjauan ke pengembang perumahan bersubsidi, Citra Mutiara Pringsari Karangjati Kabupaten Semarang. Kunjungan ini merupakan langkah strategis yang bertujuan untuk memastikan ketersediaan perumahan yang terjangkau dan layak bagi masyarakat berpenghasilan rendah di Indonesia. Baca Juga: Google Doodle Peringati HUT Mak Nyak Hari Ini! Baca Sinopsis 3 Film Si Doel, Tonton Lanjutan Kisah Cintanya Bersama Zaenab dan Sarah di Sini Royansyah Putra Ginting, setelah meninjau keseluruhan Perumahan Citra Mutiara Karangjati, menyatakan tujuan utama kunjungan tersebut. “Kami ingin memastikan bahwa proyek perumahan bersubsidi yang kami dukung memiliki kualitas yang baik dan memenuhi standar yang telah ditetapkan untuk memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat berpenghasilan rendah.”

Royan menegaskan komitmen BTN untuk menyediakan pendanaan dan pembiayaan guna membantu pengembang perumahan bersubsidi merealisasikan projek-projek mereka serta memfasilitasi pembelian lahan. Baca Juga: Inter Milan Pertahankan Puncak Klasemen Serie A Setelah Menang Tipis Atas Fiorentina 1-0 Luaiyi Nur Ma’arif menambahkan, BTN memiliki kriteria dan nilai standar dalam menilai proyek perumahan bersubsidi yang layak untuk didukung. Kriteria tersebut mencakup lokasi perumahan, kontur tanah, kualitas konstruksi, lingkungan yang nyaman, kemudahan akses, fasilitas sosial, fasilitas umum, dan keberlanjutan projek perumahan. Proyek-proyek yang memenuhi standar ini kemudian didukung dengan berbagai bentuk pendanaan. Menurut Luaiyi, Citra Mutiara Karangjati sangat memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh BTN. Baca Juga: Jadwal Pemadaman Listrik Semarang Hari Ini, Senin 29 Januari 2024, Ada Pemeliharaan Jaringan  Perumahan bersubsidi ini bahkan mendapatkan peringkat platinum, menampilkan kualitas dan kenyamanan setara dengan perumahan cluster. Ia menyoroti inovasi yang terus dilakukan oleh Citra Mutiara Karangjati untuk menyesuaikan desain dengan perkembangan zaman. Luaiyi menambahkan bahwa pengembang perumahan bersubsidi memiliki peran kunci dalam mencapai target pemerintah terkait perumahan terjangkau. “Kami melihat mereka sebagai mitra strategis dan bersedia untuk terus bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama dalam menyediakan perumahan yang layak bagi seluruh lapisan masyarakat.” Dalam kesempatan tersebut, David Jakub Subrata (Direktur Utama) dan Yudi Setiawan S (Direktur Operasional) Citra Mutiara Karangjati menyambut positif apresiasi yang diberikan oleh BTN. Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke 24 Besok Selasa, 30 Januari 2024 : PSIS Semarang Main Kapan? Mereka menegaskan komitmen untuk terus membangun perumahan bersubsidi berkualitas. Yudi menyampaikan bahwa pada tahap 1, 2, dan 3 pembangunan, sudah terjual 368 unit, dan tahap 4, 5, 6 yang sedang dipasarkan mencapai 498 unit, dengan rencana pengembangan ke tahap selanjutnya. Kunjungan dan tinjauan ini dianggap sebagai bukti komitmen BTN untuk berperan aktif dalam mengatasi tantangan perumahan di Indonesia dan meningkatkan aksesibilitas perumahan bagi masyarakat berpenghasilan rendah. Baca Juga: Waspadai Lubang Sebesar Kubangan di Jalan Arteri Soekarno Hatta Semarang, Simak Tips Aman Ini Agar Tidak Celaka BTN berharap bahwa kolaborasi ini akan memberikan dampak positif yang signifikan dalam upaya mencapai target pemerintah terkait perumahan bersubsidi.  

Tokoh

Partai

Institusi

K / L

BUMN

,

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi