Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Bahaya Terlalu Lama Duduk, Termasuk Bisa Bikin Mati Muda

Bahaya Terlalu Lama Duduk, Termasuk Bisa Bikin Mati Muda

Jakarta

Duduk dalam waktu yang cukup lama antara 8-10 jam per hari merupakan rutinitas harian yang banyak dilakukan anak muda. Hal ini karena duduk agaknya sulit dipisahkan dari banyak pekerjaan di era ini.

Dikutip dari Times of India, duduk terlalu lama dalam sehari ternyata dapat memengaruhi masalah kesehatan seseorang. Dampak buruk tersebut merupakan efek jangka panjang dari gaya hidup yang tidak banyak bergerak.

Berikut adalah masalah-masalah kesehatan yang bisa muncul jika seseorang terus menerus mengulang aktivitas duduk yang terlalu lama setiap hari.

Meningkatnya Risiko Penyakit Kardiovaskular

Anak-anak muda yang menghabiskan waktunya untuk duduk seperti di depan komputer sepanjang hari memiliki risiko lebih tinggi terkena penyakit kardiovaskular.

Pasalnya, duduk terlalu lama dapat mengurangi aliran darah dan meningkatkan tekanan darah, sehingga membuat jantung bekerja lebih keras. Kondisi ini, seiring waktu dapat mengakibatkan penumpukan plak di arteri dan meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, dan masalah kardiovaskular lainnya.

Penelitian telah mengaitkan duduk dalam jangka waktu lama dengan sejumlah masalah kesehatan. Masalah tersebut meliputi obesitas dan sekumpulan kondisi seperti tekanan darah tinggi, gula darah tinggi, lemak tubuh berlebih di sekitar pinggang, dan kadar kolesterol tidak sehat yang membentuk sindrom metabolik.

Terlalu banyak duduk secara keseluruhan dan duduk dalam jangka waktu lama juga tampaknya meningkatkan risiko kematian akibat penyakit kardiovaskular dan kanker.

Meningkatkan Risiko Diabetes

Menghabiskan sebagian besar waktu untuk duduk bisa menyebabkan kondisi resistensi insulin. Hal ini bisa memicu terjadinya masalah kesehatan yakni diabetes tipe 2.

Gaya hidup yang tidak banyak bergerak membuat glukosa dalam tubuh sulit untuk diserap ke dalam otot, sehingga membuat kadar gula darah menjadi meningkat.

Kebiasaan duduk terlalu lama membuat seseorang jarang menggunakan otot-otot tubuh bagian bawah seperti kaki untuk bergerak. Hal ini bisa memicu atrofi atau melemahnya otot.

Memicu Munculnya Masalah Mental

Mereka yang duduk dalam jangka waktu lama, misalnya di depan layar komputer, baik saat bekerja atau bersantai berisiko lebih tinggi mengalami insomnia, yang bisa berdampak pada kecemasan.

Duduk seharian juga dapat menyebabkan gangguan suasana hati seperti kecemasan dan depresi. Selain itu, kurangnya aktivitas fisik juga membatasi produksi endorfin.

(dpy/kna)