Video Target Penerima MBG Mau Diperluas, YLKI: Kenapa Gak Evaluasi Dulu?

Video Target Penerima MBG Mau Diperluas, YLKI: Kenapa Gak Evaluasi Dulu?

Jakarta

Badan Gizi Nasional (BGN) memiliki rencana untuk memperluas kelompok penerima manfaat program Makan Bergizi Gratis (MBG). Pada konferensi pers di Jakarta, Kamis (8/1), Wakil Kepala BGN Nanik S. Deyang menyebut target perluasan ini mulai dari guru, tenaga pendidik, hingga pondok pesantren.

“Meskipun kita menargetkan bulan Mei 82,9 juta ini target awal. Dulu di Perpres 115 (Perpres 115/2025) belum ada guru dan tenaga pendidiknya dapat. Nah, nanti berarti 82,9 juta ditambah ada guru, kemudian ada tenaga pendidik. Ada juga nanti tambahan dari pondok-pondok pesantren,” ungkap Nani dalam konferensi pers.

Rencana perluasan target penerima MBG ini dikritik oleh Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI). YLKI menilai program MBG harusnya dievaluasi dulu, mengingat banyaknya protes dari masyarakat. Termasuk soal kasus keracunan di beberapa daerah.

“Kenapa pemerintah tidak melakukan evaluasi terlebih dahulu, baru melakukan penyebarluasan penerima manfaat tersebut, gitu,” ujar Ketua YLKI Niti Emiliana. “Jadi seakan-akan, apa yang disuarakan oleh kelompok masyarakat terkait dengan kekhawatiran kami, dan juga itu konsumen, dan keselamatan kami sebagai penerima manfaat, itu diindahkan.”

(/)