3 Rahasia Panjang Umur Wanita Usia 100 Tahun, Masih Aktif Main Tenis

3 Rahasia Panjang Umur Wanita Usia 100 Tahun, Masih Aktif Main Tenis

Jakarta

Wanita berusia 100 tahun, Dorothy Wiggins suka bermain tenis dan sudah menjalani olahraga tersebut sejak usia 20-an. Meski jarang bermain tenis saat musim dingin, Wiggins akan melakukannya hampir setiap hari di musim panas.

Ketika ditanya bagaimana bisa terus bersemangat di usia yang tak lagi muda, dia menjawab dengan sederhana. Wiggins tidak terlalu banyak berpikir apakah dia terlalu tua untuk melakukan aktivitas yang dia nikmati atau belum pernah dia coba.

“Saya tidak pernah memikirkan usia saya,” katanya.

“Saya hanya menjalani setiap hari dan setiap hari saya merasa baik-baik saja,” tambahnya.

Dia menyebut dirinya seorang hedonis yang selalu bergerak untuk melakukan hal yang menyenangkan dan mengasyikkan baginya. Dikutip dari laman AOL, jika membahas umur panjangnya, dia mengungkap tiga aturan sederhana:

1. Cukup Tidur

Wiggins mengaku sangat disiplin soal tidur. Baginya hal ini bukan soal pukul berapa dia tidur atau rutinitas tertentu, tapi tentang durasi tidurnya. Setidaknya Wiggins tidur selama 7 jam, bahkan dapat tidur hingga 9 jam. Jika harus begadang dengan teman-temannya, dia akan tidur lebih lama.

2. Jangan Terlalu Serius Menjalani Hidup

Menurutnya, penting untuk mencoba menjalani hidup dengan ringan sebisa mungkin dan tidak marah-marah karena hal-hal yang tidak penting. Dia membatasi seberapa sering dirinya marah-marah karena hal kecil dan mempertahankan selera humor tentang dirinya dan hidupnya.

Wiggins percaya, sikap yang tepat bisa membantu seseorang hidup lebih lama. Cukup lakukan apa yang disukai.

“Saya tidak bermeditasi, saya tidak melakukan sesuatu yang khusus, saya hanya menikmati diri saya sendiri,” katanya.

3. Jaga Orang-orang Tersayang Tetap Dekat

Wiggin memiliki kehidupan sosial yang sibuk dan komunitas yang kuat di usia 100 tahun. Suaminya, Guy yang meninggal di usia 100 tahun adalah pusat dari kehidupan komunitas tersebut. WIggins menduga hubungan dengan suaminya itu berkontribusi pada umur panjangnya.

“Kami sangat, sangat bahagia,” katanya.

Sejak kepergian suaminya, Wiggins selalu memastikan ada orang di rumah untuk makan bersamanya. Hal tersebut menjadi caranya untuk tetap terhubung dengan orang lain. Wiggins akan ditemani orang-orang yang lebih muda di meja makannya.

Menurutnya, penting untuk memiliki teman yang lebih muda. Sebab, mereka akan membantu untuk memberikan informasi apa yang sedang terjadi, memberikan sudut pandang baru, serta tidak membuatnya terbebani dengan usia.

Umur panjang bukanlah tentang hidup lama, tapi tentang bagaimana benar-benar menikmati setiap tahun dengan melakukan apa yang disukai dan menemukan gairah baru.

“Itu bagian dari hidup. Hidup terus berjalan dengan berbagai hal,” kata Wiggins.
“Anda tidak ingin stagnan. Anda ingin bergerak,” pungkasnya.

Halaman 2 dari 2

(elk/naf)