Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Teka-teki Sponsor Baru Honda di MotoGP

Teka-teki Sponsor Baru Honda di MotoGP

Jakarta

Setelah Repsol hengkang, Honda belum mengumumkan sponsor barunya di MotoGP. Sponsor utama untuk tim pabrikan ini sangat diperlukan Honda, mengingat biaya operasional yang sangat besar dari sebuah tim MotoGP.

Sebelumnya Honda Racing Corporation (HRC) mengumumkan akhir kerja sama mereka dengan Repsol di akhir 2024. Setelah 30 tahun bersama, Honda dan Repsol sepakat berpisah dari dunia MotoGP.

Repsol telah menjadi sponsor Honda selama 30 tahun Foto: ANTARA FOTO/WAHYU PUTRO A

Selama tiga dekade, kolaborasi antara HRC dan Repsol telah menghasilkan 15 gelar juara dunia kelas primer, 10 gelar juara tim kelas primer, termasuk 183 kemenangan kelas primer, dan 455 podium kelas primer.

Meski tak lagi bekerja sama di MotoGP, menurut laman Speedweek, Repsol tetap akan menjadi sponsor Honda di ajang balap motor off-road.

Saat ini baru ada dua sponsor yang memastikan bekerja sama dengan Honda pada musim 2025. Dua sponsor tersebut ada di tim satelit Honda, yakni Castrol dan Idemitsu.

LCR Honda Castrol Foto: NurPhoto via Getty Images/NurPhoto

Castrol dan Idemitsu menjadi sponsor di tim satelit Honda, LCR, yang didirikan oleh mantan pebalap Italia, Lucio Cecchinello. LCR Honda Castrol akan mendukung pebalap asal Prancis, Johann Zarco. Sementara LCR Honda Idemitsu akan menaungi pebalap asal Thailand, Somkiat Chantra.

Peluncuran tim LCR Honda untuk MotoGP 2025 akan diselenggarakan di hadapan publik pada 8 Februari mendatang. Sementara tim pabrikan Honda akan meluncurkan timnya pada 1 Februari secara online.

Hingga saat ini, belum ada informasi apapun dari markas HRC mengenai sponsor utama baru mereka di MotoGP. Tapi sempat tersiar kabar bahwa Castrol akan ‘naik kelas’ menjadi sponsor utama Honda di tim pabrikan, menggantikan Repsol.

(lua/din)