Jakarta –
Ginjal adalah organ vital tubuh yang berperan penting dalam menyaring hasil metabolisme tubuh yang berada dalam darah. Hasil metabolisme yang tidak diperlukan tubuh akan dibuang melalui proses pembentukan urine.
Karena itu, berbagai usaha untuk menjaga kesehatan ginjal harus dilakukan. Salah satunya mengonsumsi herbal yang dapat mencegah gangguan dan penurunan fungsi ginjal.
6 Tanaman Herbal Pembersih Ginjal
Ada beberapa tanaman yang bisa membantu membersihkan ginjal, mulai dari kunyit, jahe, hingga peterseli. Begini penjelasannya.
1. Kunyit
Kunyit memiliki kurkumin yang bisa mengurangi efek molekul inflamasi dan enzim pemicu penyakit ginjal kronis. Mengutip Daily Sun, kurkumin berfungsi menghambat pertumbuhan dan penyebaran semua jenis mikroba, sehingga bisa mengurangi beban pada ginjal.
Meski begitu, bagi orang pengidap penyakit ginjal perlu berhati-hati. Sebab, kunyit mengandung cukup banyak potasium, yang biasanya bekerja sama dengan natrium untuk mengatur kadar cairan tubuh. Adanya penyakit ginjal berpengaruh pada ginjal yang kesulitan untuk menjaga keseimbangan kalium. Jadi, bagi orang dengan penyakit ginjal, batasi konsumsi rempah ini ya.
2. Akar Marshmallow
Akar marshmallow bisa menenangkan jaringan saluran kemih. Ramuan ini bisa mendorong keinginan buang air kecil. Lendir yang dihasilkan akar marshmallow diketahui bermanfaat untuk batu ginjal.
3. Akar Seledri
Akar dan biji seledri telah banyak digunakan sebagai diuretik alami selama berabad-abad. Diuretik mampu membuang racun dengan meningkatkan produksi urine. Akar seledri merangsang ginjal karena mengandung nutrisi seperti kalium dan natrium.
4. Jahe
Berkat senyawa gingerolnya, jahe diketahui mampu menghambat penyebaran bakteri. Gingerol adalah senyawa yang dapat mendukung pencernaan sehat, mengurangi peradangan, dan nyeri di seluruh tubuh.
Gula darah yang tinggi bisa berefek pada ginjal yang rusak. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bubuk jahe bisa membantu mengendalikannya. Sehingga mengkonsumsi jahe secara teratur bisa mengurangi kejadian komplikasi ginjal pada orang dengan diabetes.
5. Bawang Putih
Mengutip Economic Times, bawang putih mengandung allicin. Kandungan ini memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang membantu membersihkan ginjal.
Bawang putih juga memiliki sifat diuretik yang membantu menghilangkan kelebihan natrium dari tubuh. Jika dikonsumsi secara teratur, bawang putih juga dapat menurunkan konsentrasi timbal dan kadmium di ginjal, jantung, hati, limpa, dan aliran darah.
6. Peterseli
Mengutip Medicine Net, peterseli membantu mencegah pembentukan batu ginjal dengan membuat urin lebih asam dan bertindak sebagai diuretik yang meningkatkan produksi urin. Minum teh peterseli bisa membantu tubuh mengeluarkan kelebihan racun, lemak, garam, dan air, sehingga mengurangi tekanan pada ginjal.
Selain mengonsumsi tanaman herbal, jangan lupa untuk menerapkan gaya hidup sehat ya detikers, seperti mengkonsumsi makanan sehat dan minum air putih yang cukup. Pola hidup sehat akan menjaga kesehatan, fungsi, dan kinerja organ tubuh termasuk ginjal.
(elk/row)