Lamongan (beritajatim.com) – Kapolres Lamongan AKBP Bobby A. Condroputra menerima piagam penghargaan dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lamongan atas keberhasilannya dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, damai dan kondusif selama Pelaksanaan Pemilu 2024.
Penghargaan tersebut diterima AKBP Bobby pada Resepsi Hari Pers Nasional (HPN) Tahun 2024, HUT ke-78 PWI dan Halal bi Halal yang diselenggarakan di Pendopo Lokatantra Kabupaten Lamongan, Rabu (24/4/2024) malam.
Menurut AKBP Bobby, penghargaan ini sebagai pemacu untuk meningkatkan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat.
“Kami akan terus berbenah dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada publik, terutama masyarakat Kabupaten Lamongan,” kata Bobby, Kamis (25/4/2024).
Kapolres Lamongan itu juga menyampaikan rasa terimakasihnya atas apresiasi yang diberikan oleh PWI Lamongan kepada Polres Lamongan. Dirinya berharap, Polres dapat terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat guna mewujudkan Kabupaten Lamongan yang aman dan kondusif.
“Tak hanya kami, seluruh warga masyarakat Lamongan juga turut andil dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Lamongan, karena semua ini tidak akan terwujud tanpa kerja sama dan gotong royong yang baik,” paparnya.
Lebih lanjut, Bobby menuturkan bahwa sebelumnya Polres Lamongan juga memberikan reward kepada 26 anggotanya.
Adapun ke-26 anggota Polres yang menerima penghargaan di antaranya adalah atas dedikasi tinggi dan loyalitas dalam bekerja, dedikasi tinggi dan loyalitas dalam bekerja, penggerak akreditasi dan pelayanan di klinik rawat jalan bhayangkara, loyalitas dan dedikasi tinggi dalam bekerja sebagai intelmas.
“Pemberian reward ini adalah bentuk apresiasi dan penghargaan atas dedikasi serta kontribusi dalam menjalankan tugas-tugas kepolisian, menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” terangnya.
“Anggota yang berprestasi juga dijadikan sebagai role model untuk terus berbuat baik kepada masyarakat dan institusi dengan profesionalisme serta tanggung jawab,” pungkasnya.[riq/kun]