Jakarta –
Mobil antipeluru digunakan Presiden ke-7 Joko Widodo saat berdinas. Meski pakai mobil antipeluru, di sisi kiri dan kanan tetap ada Patwal yang menggunakan motor.
Selama menjabat, Presiden ke-7 Joko Widodo menggunakan Mercedes-Benz S 600 Guard sebagai kendaraan dinasnya. Mobil tersebut dipilih lantaran menawarkan fitur keamanan jempolan untuk melindungi penumpang di dalamnya. Mercedes-Benz S 600 Guard ini merupakan mobil antipeluru. Mobil S 600 Guard bisa melindungi penumpangnya yang duduk di jok belakang dari serangan senjata mesin M60.
Mobil berlapis antipeluru rupanya tak cukup memberikan pengawalan optimal saat iring-iringan Presiden ke-7 Joko Widodo melintas. Pasalnya, Jokowi kerap membuka jendela mobil untuk menyapa masyarakat saat melakukan kunjungan kerja. Padahal jendela itulah yang dapat melindunginya dari serangan peluru. Alhasil keamanan pun dipertaruhkan.
Untuk itu, Pasukan Pengaman Presiden (Paspampres) memutar otak supaya Jokowi tetap bisa menyapa masyarakat dengan membuka jendela namun keamanan tetap terjaga. Mantan Komandan Paspampres 2022-2023 Marsma TNI Wahu Hidayat Sudjatmiko mengungkap, ada dua motor pengawal yang mengiringi perjalanan RI 1 di sisi kiri dan kanan mobil.
“Itu salah satu untuk mengurangi kerawaranan jadi Bapak masih bisa dibayangi. Itu salah satu trik-trik teknik pengamanan dinamis sesuai dengan keinginan objek,” terang Wahyu dalam tayangan Youtube CNN Indonesia bertajuk ‘Kisah dari Orang-orang di Balik Layar Kegiatan Presiden Joko Widodo’.
Rombongan presiden memang mendapat pengawalan ketat di mana pun. Tak terkecuali saat melintas di jalan, Paspampres memberi pengawalan dengan ketat. Mengutip laman PPID TNI, secara umum terdapat tiga lapis penjagaan dalam sebuah operasi pengamanan, dan Paspampres bertanggung jawab penuh terhadap pengamanan terdalam (Ring 1) atau yang berada paling dekat dengan VVIP. Lapis penjagaan selanjutnya, sebut saja Ring 2 dan Ring 3, dilakukan oleh unsur Polri dan TNI yang berwenang.
Bisa dilihat dalam rombongan konvoi, pengawalan itu ada di sisi depan, belakang, dan juga kiri kanan. Meski sudah dibayangi motor, pengawalan tersebut belum aman sepenuhnya. Sebagai pengingat, sempat viral ada wanita yang menerobos konvoi RI 1 itu untuk bersalaman dengan Jokowi.
“Memang ini tantangan buat kami sendiri, karena saya sering diingatkan beliau saya nggak mau Paspampres kasar, keras sama masyarakat,” tegas Wahyu.
(dry/rgr)