Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Oppo Tak Laku, HP di China Nomor Satu Bukan Xiaomi-Huawei

Oppo Tak Laku, HP di China Nomor Satu Bukan Xiaomi-Huawei

Jakarta, CNBC Indonesia – Dalam laporan IDC, tidak ada nama Oppo dalam lima besar smartphone dengan penjualan terbaik di China. Sementara itu Vivo berada di posisi pertama daftar tersebut.

Vivo tercatat mengalami pertumbuhan penjualan 21,5% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Market share perusahaan pada kuartal III-2024 mencapai 18,6%.

Apple berada di urutan kedua. Ini menjadi capaian terbaru perusahaan asal Cupertino Amerika Serikat (AS) yang sempat keluar dari 5 besar.

Dalam laporan IDC, market share Apple di China mencapai 15,6%. Namun pertumbuhan penjualan tercatat -0,3%.

Huawei berada di posisi ketiga turun dari ranking kedua pada kuartal sebelumnya. Kendati demikian pertumbuhan raksasa teknologi itu jadi yang terbesar mencapai 42%.

Oppo tidak ada dalam lima besar laporan tersebut. Turun dari peringkat ketiga pada kuartal II-2024 lalu dengan penurunan 2,7% dari periode yang sama tahun 2023.

Xiaomi dan Honor ada di urutan ke empat dan kelima. Xiaomi mencatatkan pertumbuhan 12,8% dalam setahun dan Honor menurun 22,5% yoy.

Di China sendiri dilaporkan sebanyak 68,8 juta unit smartphone terjual. Pertumbuhan pasar 3,2%, menjadi tren positif selama empat kuartal berturut-turut.

“Meski menghadapi tantangan ekonomi, konsumen termotivasi untuk membeli smartphone baru setelah tiga tahun mengalami penurunan,” kata periset senior di IDC China, Arthur Guo.

(dem/dem)