Notice: Function _load_textdomain_just_in_time was called incorrectly. Translation loading for the acf domain was triggered too early. This is usually an indicator for some code in the plugin or theme running too early. Translations should be loaded at the init action or later. Please see Debugging in WordPress for more information. (This message was added in version 6.7.0.) in /home/xcloud.id/public_html/wp-includes/functions.php on line 6121
Wapres Gibran Apresiasi Didit Prabowo, Sebut Putra Presiden sebagai Sosok Pemersatu – Xcloud.id
Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Wapres Gibran Apresiasi Didit Prabowo, Sebut Putra Presiden sebagai Sosok Pemersatu

Wapres Gibran Apresiasi Didit Prabowo, Sebut Putra Presiden sebagai Sosok Pemersatu

PIKIRAN RAKYAT – Wakil Presiden RI (Wapres) Gibran Rakabuming Raka, menyebut bahwa ia mengapresiasi putra Presiden Prabowo, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo atau Didit Prabowo.

Gibran menambahkan bahwa Didit adalah sosok pemersatu, terbukti dari semangatnya dalam mengumpulkan semua tokoh-tokoh besar bangsa.

“Saya lihat mas Didit selaku putra Presiden Prabowo harus kita apresiasi, beliau punya semangat mengumpulkan semua tokoh, tokoh-tokoh besar, tokoh-tokoh muda,” katanya di Solo, Jawa Tengah, pada Selasa, 1 April 2025.

Ia mengatakan tindakan Didit tersebut adalah hal yang luar biasa.

“Saya kira itu luar biasa sekali, beliau sowan ke sana kemari menggandeng semua, anak-anak muda. Saya kira itu patut diapresiasi,” katanya.

Pertemuan dengan Para Presiden Periode Sebelumnya

Gibran juga menyinggung kemungkinan pertemuan para presiden sebelumnya yang diinisiasi oleh Didit Prabowo. Ia mengatakan bahwa dirinya menyambut baik hal itu.

“Boleh banget dan saya kira Mas Didit ini tokoh yang bisa diterima oleh semua pihak,” katanya.

Didit juga telah mengunjungi kediaman Presiden ke-7 Joko Widodo yang juga merupakan ayah Gibran pada hari pertama Lebaran. Kunjungan itu bahkan dilakukan sebelum dirinya.

“Kemarin waktu open house di Jakarta memang beliau ingin mampir ke Sumber, malah keduluan,” katanya.

Didit juga diketahui berkunjung ke kediaman Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri di Jakarta. Saat itu, ia hanya mengangkat kedua tangan dan menyampaikan salamnya pada awak media tanpa mengucapkan sepatah kata.

Didit Semakin Mempererat Hubungan antara Megawati dan Prabowo?

Ketua DPP PDI Perjuangan, Ahmad Basarah, sebelumnya juga menanggapi kehadiran Didit ke rumah Ketua Umum partai berlambang banteng tersebut.

Ia menyebut bahwa pertemuan aat Idul Fitri itu semakin mempererat hubungan baik antara Prabowo dan Megawati.

“Ibu Mega berulang-ulang mengatakan bahwa hubungan pribadi antara Ibu Mega dan Pak Prabowo itu sangat baik sejak dulu hingga sekarang dan itu dibuktikan dengan silaturahmi Pak Didit hari ini ke kediaman beliau,” katanya.

Basarah menambahkan bahwa hubungan baik antara Megawati dan Prabowo sudah terjalin saat maju dalam pemilihan presiden dan wakil presiden pada 2004 lalu.

Didit juga dikatakan berhubungan baik dengan putri dari Puan Maharani, Diah Pikatan Orissa Putri Haprani atau Pinka Haprani.

Karenanya, ia yakin bahwa hubungan baik itu akan semakin mendekatkan Megawati dan Prabowo.

“Saya kira silaturahmi antara Ibu Mega dan Pak Prabowo itu hanya tinggal menunggu waktu saja,” ujarnya.***

Simak update artikel pilihan lainnya dari kami di Google News

Merangkum Semua Peristiwa