Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Video Ular Makan Diri Sendiri, Ngeri Banget!

Video Ular Makan Diri Sendiri, Ngeri Banget!

Jakarta

Video seekor ular yang memakan dirinya banyak beredar di internet. Tak sekadar simbol infinity atau ketidakterbatasan sejak zaman kuno, fenomena ini benar adanya. Tentu saja, ada beberapa penyebab yang diduga memicu ular memakan ekornya sendiri.

Ahli herpetologi tidak mengetahui secara pasti mengapa ular melakukan hal ini, namun mereka menduga perilaku tersebut timbul karena stres, kebingungan, penyakit, atau bahkan kelaparan.

Misalnya, jika seekor ular menjadi terlalu panas dan tidak dapat melarikan diri ke tempat teduh, ia mungkin menjadi bingung, tidak dapat membedakan ekornya sendiri dari calon mangsanya. Suhu yang terlalu panas juga bisa memicu nafsu makan ular.

Melansir Science Alert, ini juga yang mungkin yang terjadi pada ular dalam video di bawah ini. Video ini diambil di toko hewan peliharaan, menampilkan seekor ular yang berada di dalam mangkuk berisi air.

PERINGATAN: Video di bawah ini mungkin akan membuat sebagian orang merasa tidak nyaman.

[Gambas:Youtube]

Beberapa ular penangkaran yang memiliki kebiasaan memakan dirinya sendiri menunjukkan kerusakan pada sisiknya akibat cairan asam lambungnya. Meskipun ular dapat melindungi dirinya dari racunnya sendiri, taringnya juga dapat menyebabkan luka serius yang berisiko menyebabkan infeksi. Karena itu, pemilik ular harus sigap ketika melihat ular peliharaan mereka melakukan hal seperti itu.

Jika Anda melihat hewan peliharaan Anda saat sedang melakukan tindakan tersebut, Anda dapat mencoba menggunakan pembersih tangan, baunya akan membuat ular dengan segera melepas gigitan.

Selain itu, Anda bisa memasukkannya ke dalam air untuk melihat apakah hal tersebut akan memaksanya untuk melepaskan diri. Sebaiknya periksakan ke dokter hewan sesegera mungkin jika ia tidak mau melepaskannya.

(ask/ask)