Liputan6.com, Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menutup posko Lebaran 2025. AHY melaporkan bahwa penyelenggaraan arus mudik-balik pada Lebaran 2025 berjalan dengan aman, lancar, dan tertib.
“Ini berkat kerja keras Kemenhub dan semua stakeholders, para petugas di lapangan, terutama yang juga telah mengorbankan waktu dan kebersamaan dengan keluarga di hari Idul Fitri tetapi tetap fokus pada tugas-tugasnya untuk menjamin keselamatan dan kenyamanan para pengguna jalan selama mudik Lebaran,” kata AHY saat Penutupan Posko Pusat Angkutan Lebaran 2025 di Jakarta, Sabtu (12/4/2025).
Lebih lanjut, AHY menjelaskan bahwa pencapaian penyelenggaraan arus mudik dan balik didapatkan berdasarkan testimoni dari para petugas di lapangan. Meski arus mudik-balik Lebaran berjalan dengan baik, ia mengatakan bahwa ada hal-hal yang tetap perlu dievaluasi lebih lanjut, sehingga bisa terus menghadirkan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
“Infrastruktur dasar, jalan-jalan yang digunakan itu harus terus kita persiapkan sebaik mungkin. Dan ini menjadi beberapa kunci kesuksesan. Infrastrukturnya harus baik, sarana-prasarananya harus juga baik termasuk fasilitas di bandara, dermaga, stasiun, terminal termasuk bagaimana pesawat, kapal, kereta kita juga dipersiapkan dengan baik, kapasitasnya ditambah dan dibuat buat semua lebih nyaman,” kata dia, seperti dikutip dari Antara.
AHY menambahkan, pemerintah bersama stakeholder terkait juga melakukan manajemen lalu lintas yang semakin terintegrasi. Hal ini juga menjadi salah satu alasan mengapa kehadiran posko mudik-balik penting digelar di berbagai daerah, terutama di titik-titik rawan kemacetan dan titik-titik rawan bencana.
“Di sini ada sistem yang bekerja, ada orkestrasi dan sinergi yang baik antara pemerintah pusat dan daerah, serta lintas-instansi. Dan yang terakhir tentunya masyarakat Indonesia yang juga menyadari, Alhamdulillah dan terima kasih juga telah berupaya untuk mendengarkan imbauan pemerintah serta mengikuti aturan-aturan yang diberlakukan,” kata Agus Harimurti Yudhoyono.