Tel Aviv –
Sebuah truk menabrak kerumunan orang di sebuah halte bus di dekat markas Mossad di wilayah Israel bagian tengah. Sedikitnya satu orang tewas dan lebih dari dua lusin orang lainnya mengalami luka-luka dalam insiden tersebut.
Insiden truk tabrak kerumunan itu, seperti dilansir AFP dan Al Arabiya, Senin (28/10/2024), terjadi di area Boulevard Ahron Yariv di Ramat HaSharon di dekat Tel Aviv, yang merupakan pusat komersial Israel, pada Minggu (27/10) waktu setempat.
Kepolisian setempat mengatakan bahwa temuan awal menunjukkan sopir truk itu juga menabrak sebuah bus yang sedang berhenti di halte untuk menurunkan para penumpangnya.
Menurut penyedia layanan darurat Magen David Adom dalam pernyataannya, sekitar 29 orang mengalami luka-luka dalam insiden tersebut, dengan beberapa orang di antaranya kini dalam kondisi serius di rumah sakit.
Salah satu paramedis Israel, Elior Yosef, menuturkan dirinya melihat delapan orang “terjebak di bawah truk” ketika tiba di lokasi kejadian.
“Sejumlah korban lainnya tergeletak atau berjalan di dekat truk,” ucapnya seperti dikutip dalam pernyataan Magen David Adom.
Kepolisian Israel, dalam pernyataannya, mengungkapkan bahwa sejumlah warga sipil yang ada di lokasi kejadian “menembak sopir truk dan menetralkannya”. Tidak diketahui secara jelas apakah sopir truk itu tewas atau masih hidup akibat tembakan tersebut.
Lihat Video ‘Truk Tabrak Kerumunan di Halte Bus di Israel, 40 Orang Terluka’: