The Daddies Maju Perempat Final! Ini Rekap Hasil Yonex French Open 2023 Hari Ketiga Kamis 26 Oktober

27 October 2023, 11:41

RENNES, suaramerdeka.com – Kamis 26 Oktober, para pebulutangkis Indonesia kembali berjuang pada Yonex French Open 2023. Berikut merupakan rekap hasil Yonex French Open 2023 hari ketiga pada Kamis 26 Oktober yang meloloskan para atlet bangsa ke babak perempat final. Sejak sekitar 17.00 WIB sore hari, wakil Merah-Putih senantiasa berjuang memenangkan perlawanan bersama atlet dunia lainnya di Yonex French Open 2023. Baca Juga: Kumpulan Teks Pidato Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2023, Singkat Namun Membakar Semangat Perjuangan Suaramerdeka.com mengutip dari situs HBSC BWF World Tour, ada 3 court atau lapangan yang digunakan atlet Indonesia di hari ketiga pertandingan. Yaitu court 1, 3, dan 4. Court 1 meliputi 7 match atau pertandingan, court 3 ada 1 match, dan court 4 ada 4 match.

Rincian dari masing-masing court ialah court 1 menandingkan kategori ganda putri, tunggal putri, tunggal putra, ganda campuran, dua pasangan ganda putra. Baca Juga: Karir dan Keuangan Zodiak Gemini, Sagitarius, Taurus, Libra, Jumat 28 Agustus 2023: Fokus Bakat, Peluang Besar Selanjutnya untuk court 3 adalah 1 match dari kategori ganda putra Indonesia yang bertanding bersama atlet Tiongkok. Berlanjut ke court 4 meliputi 2 pasangan ganda putra ditambah 2 pasangan dari ganda campuran yang bertanding mulai dari pukul 17.10 WIB. Di bawah ini adalah daftar hasil perlombaan bulutangkis hari ketiga, Kamis 26 Oktober 2023. Baca Juga: Ada Tiga Pasang Capres-Cawapres, Rakyat Ingin Pilpres yang Sejuk dan Penuh Gagasan Cerdas 1. (Menang) Ganda putri Apriyani Rahayu dan Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan pasangan Malaysia Vivian Hoo dan Lim Chiew Sien. Pertandingan berlangsung dalam dua set permainan yang unggul atas pemain Indonesia yakni 21-8 dan 21-18. Apriyani dan Siti berhasil maju ke babak perempat final membawa bendera ganda putri Indonesia di Rennes, Prancis. Baca Juga: Perkutut Giras Auto Jinak, Hanya Butuh 3 Hari Perawatan, Berikut Caranya 2. (Kalah) Putri Kusuma Wardani melawan atlet Spanyol, Carolina Marin dalam dua set permainan. Putri belum berhasil melaju ke babak berikutnya dan harus mengakui keunggulan wakil dari Spanyol tersebut. Mereka bermain dengan skor akhir yakni 16-18 dan set kedua berakhir dengan skor 18-21 unggul atas Carolina Marin. Baca Juga: Mantan PM China Li Keqiang Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun karena Serangan Jantung, Ini Profilnya 3. (Menang) Tunggal putra Indonesia yakni Anthony Sinisuka Ginting melawan atlet Perancis Tomo Junior Popov. Pada dua set permainan awal, masing-masing atlet ini sama kuatnya dengan ditunjukkan skor mereka adalah 11-21 dan 21-17. Set pertama dimenangkan oleh Toma, tetapi kemudian Ginting mengungguli atasnya pada set kedua permainan. Lantas, set ketiga sebagai final keputusan akhirnya berpihak pada Ginting dengan skor akhir yakni 21-19. Dia berhasil maju ke babak perempat final bersama atlet-atlet Indonesia lainnya dan semoga dapat terus melaju sampai membawa piala kemenangan utama. Baca Juga: Rekomendasi 7 Pondok Pesantren di Semarang, Berbasis Salafiyah hingga Modern, Nomor 6 Bisa untuk Mahasiswa 4. (Kalah) Ganda campuran Dejan Ferdinansyah dan Gloria Emanuelle Widjaja melawan pasangan dari wakil Jepang Yuta Watanabe dan Arisa Higashino. Set pertama 18-21 dan set kedua tetap unggul pasangan dari Jepang ini dengan skor final 20-22. Terlihat bahwa pada set kedua Dejan dan Gloria berupaya mengimbangi Jepang, tetapi memang saat ini mereka harus mengakui keunggulan Yuta dan Arisa. 5. (Menang) Ganda putra Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan melawan atlet India Satwiksairaj Rankireddy dan Chirag Shetty. The Daddies ikut menyumbangkan posisi di babak perempat final bagi kategori ganda putra Indonesia. Mereka mendapatkan kemenangan setelah bermain epik dalam tiga set permainan dengan skor 25-23, set kedua 19-21, dan set final 21-19. Baca Juga: Hari Ke-20 Konflik Palestina – Israel, Suara Hati Anak-anak Korban Agresi: Aku Ingin Hidupku Kembali… 6. (Menang) Tunggal putra Jonatan Christie berhasil kalahkan wakil dari Chinese Taipei Lin Chun Yi. Dalam tiga set permainan, Jonatan unggul di set pertama dan ketiga. Rinciannya ialah 21-14, 7-21, dan 21-11. Jonatan maju ke babak perempat final menyusul Ginting yang juga lolos dalam partai tunggal putra. 7. (Kalah) Ganda putra Leo Rolly Carnando dan Daniel Marthin melawan atlet-atlet Tiongkok yakni He Ji Ting dan Ren Xiang Yu. Leo dan Daniel belum bisa melaju ke babak selanjutnya dan harus mengakui kekalahan atas dua set permainan. Skor pertama yakni 14-21 dan set kedua tetap unggul atas wakil Tiongkok dengan skor final 8-21. Baca Juga: UBS dan Retro Melesat Tajam! Update Terkini Harga Emas Pegadaian, Jumat 27 Oktober 2023 8. (Menang) Ganda putra Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto melawan Daniel Lundgaard dan Mads Vestergaard dari Denmark. Pertandingan berakhir dengan dua set permainan bulutangkis dengan perhitungan yang sama. Yaitu set pertama 21-12 dan dilanjut set kedua pun sama skornya dengan pertandingan set pertama 21-12. Jadi, atlet Indonesia Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto langsung melaju ke babak perempat final. 9. (Kalah) Ganda campuran Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti melawan pasangan Tiongkok Jiang Zhen Bang dan Wei Ya Xin. Pada set pertama pertandingan, kedua pasangan sama-sama unggulnya ingin mengakhiri dengan kemenangan, terlihat pada skornya yakni 21-23. Akan tetapi, Praveen dan Melati belum bisa memenangkan set kedua juga supaya mengimbangi permainan. Set kedua tetap unggul atas pemain Tiongkok yakni berakhir pada skor 18-21, sehingga atlet Indonesia harus berhenti di 16 besar. Baca Juga: Jembatan Kaca di Banyumas Pecah dan Jatuh Korban, Yoyok Sukawi Minta Wahana Wisata Harus Ada Standar Keamanan 10. (Menang) Ganda campuran Rehan Naufal Kusharjanto dan Lisa Ayu Kusumawati melawan atlet-atlet Denmark Mathias Thyrri dan Amalie Magelund. Tidak mudah bagi Rehan dan Lisa memenangkan pertandingan melawan wakil-wakil dari Denmark ini. Mereka harus melewati 3 set permainan yang akhirnya berhasil ditaklukkan dengan unggul dalam 2 set terakhir. Skor finalnya yakni pertama 16-21, kedua 21-8, dan set ketiga sebagai penentuan adalah 21-18. Rehan dan Lisa langsung mengikuti jejak kemenangan wakil Indonesia lainnya untuk melanjutkan perjuangan di perempat final. 11. (Menang) Ganda putra Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana melawan atlet-atlet Jepang yakni Takuro Hoki dan Yugo Kobayashi. Bagas dan Fikri berhasil menyusul kemenangan dari pasangan ganda putra untuk melaju ke babak perempat final. Pertandingan epik diselesaikan dengan 2 set permainan dengan skor final yakni set pertama 21-14 dan set kedua 23-21.***