Merangkum Semua Peristiwa
Indeks

Tentara Israel Peringatkan Warga Gaza Selatan Mengungsi Jelang Serangan

Tentara Israel Peringatkan Warga Gaza Selatan Mengungsi Jelang Serangan

Jakarta

Tentara Israel memperingatkan akan kembali melancarkan serangan ke wilayah Jalur Gaza di Ramadan ini. Israel meminta warga Kota Bani Suheila di Gaza Selatan untuk segera mengungsi.

Dilansir kantor berita AFP, Kamis (20/3/2025), tentara Israel meminta warga Kota Bani untuk segera angkat kaki dari rumah. Israel mewanti-wanti hal itu menjelang serangan susulan di Jalur Gaza dalam waktu dekat.

“Kepada semua yang hadir di area yang ditandai sebagai Bani Suheila, ini adalah peringatan dini sebelum serangan. Demi keselamatan Anda, segera menuju ke barat menuju tempat perlindungan yang diketahui,” kata juru bicara militer Israel Avichay Adraee dalam sebuah posting di X.

Seperti diketahui, serangan udara Israel terus menghujani wilayah Jalur Gaza, dengan sedikitnya 70 orang tewas sepanjang Kamis (20/3) waktu setempat. Sejak Tel Aviv melanjutkan pengeboman besar-besaran terhadap Jalur Gaza pada Selasa (18/3), total korban tewas dilaporkan mencapai 510 orang.

Para petugas medis setempat, seperti dilansir Reuters dan Al Arabiya, mengatakan rentetan serangan udara Israel menargetkan beberapa rumah di wilayah utara dan selatan Jalur Gaza. Belum ada komentar terbaru dari Israel soal serangan-serangan ini.

Pada Rabu (19/3), militer Israel mengumumkan pasukannya telah melanjutkan operasi darat di wilayah Jalur Gaza bagian tengah dan bagian selatan, setelah gencatan senjata yang berlaku sejak 19 Januari lalu runtuh.

Operasi darat itu dilanjutkan sehari setelah gempuran skala besar Israel menewaskan lebih dari 400 orang di Jalur Gaza pada Selasa (18/3) waktu setempat, yang tercatat sebagai serangan udara paling mematikan sejak awal perang pada Oktober 2023.

Lebih dari separuh korban tewas itu, sebut Al-Deqran, merupakan wanita dan anak-anak.

(whn/idn)

Hoegeng Awards 2025

Usulkan Polisi Teladan di sekitarmu

Merangkum Semua Peristiwa