Jakarta –
Setelah tampil gemilang di fase grup, empat tim Mobile Legends dari Indonesia akan kembali berjuang di babak playoff ESL Snapdragon Pro Series Mobile Masters 2025. Tiga dari empat tim tersebut akan bermain hari ini, Jumat, 11 April 2025.
Tiga tim yang bertanding hari ini adalah Bigetron Esports, Team Liquid ID, dan Onic. Sementara satu lagi, RRQ Hoshi, mulai main besok di semifinal.
Pihak penyelenggara menyuguhkan keseruan kompetisi ini secara offline di Tennis Indoor Stadium Senayan, Jakarta. Namun bagi para penggemar Mobile Legends di Tanah Air yang kehabisan tiket nonton, masih bisa menyaksikannya online, melalui siaran langsung yang tayang di kanal YouTube ESL Indonesia.
Jadwal Playoff ESL Mobile Masters
Babak playoff digelar dari tanggal 11 April 2025, dan berakhir pada Hari Minggu, 13 April 2025. Di sini pihak penyelenggara menerapkan dua format pertandingan.
Jadi seluruh tim di babak ini bermain dengan skema permainan best of 5 (Bo5) di quarterfinal dan semifinal. Kemudian aturannya berubah menjadi Bo7 di grand final, sehingga tim yang ingin dinyatakan sebagai juara, harus memenangkan empat game dengan skenario skor 4-0, 4-1, 4-2, atau 4-3.
Untuk hari ini terdapat dua laga yang bisa disaksikan oleh para penggemar. Acaranya dimulai dari siang menjelang sore hari. Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, berikut jadwal playoff ESL Mobile Masters 2025 hari ini, Jumat (11/4/2025).
Match 1: Team Falcons PH Vs Bigetron Esports – 15.00 WIBMatch 2: Team Liquid ID Vs Onic – 19.00 WIB
Perlu diketahui, dalam hal ini, ESL menggunakan sistem single elimination bukan double elimination seperti yang biasa diterapkan oleh pihak MPL Indonesia di babak playoff. Jadi bagi tim yang kalah tidak turun ke lower bracket, tapi langsung dinyatakan gugur dari kompetisi.
Fase Grup
Total ada enam tim yang lolos ke playoff. Selain tim Indonesia, dua tim sisanya berasal dari Filipina. Bahkan salah satu tim Filipina ini mampu tampil dengan amat baik dan berhasil memuncaki klasemen di Grup A.
Berikut hasil klasemen akhir babak grup, yang sudah digelar selama tiga hari dari 7-9 April 2025.
Grup A
Onic PH – 14 poinTeam Liquid ID – 9 poinBigetron Esports – 7 poinPapara SuperMassive – 7 poinYBInGame – 5 poinInfluence Rage – 3 poin
Grup B
RRQ Hoshi – 15 poinTeam Falcons PH – 10 poinOnic – 9 poinAurora Turki – 8 poinAlpha7 Esports – 3 poinTeam Falcons Mena – 0 poin
(hps/fay)