Targetkan 38 SPK, Dayfest di Semarang Kolaborasi dengan Mobbi Serunya Bisa Tukar Tambah Mobil

11 November 2023, 16:10

SUARAMERDEKA.COM– Gelaran Daihatsu End Year Festival (Dayfest) yang berlangsung 1 November-31 Desember 2023 disambut antusias masyarakat. Saat Dayfest di Semarang, Sabtu 11 November 2023 puluhan calon konsumen bergantian hadir di event yang juga digelar secara nasional ini. Tidak hanya itu, Dayfest di Semarang juga berkolaborasi dengan Mobbi dimana calon konsumen bisa tukar tambah dan appraisal kendaraan berbagai merek dan tahun keluarannya. Baca Juga: Arkhan Kaka: Dicoret dari Timnas ke Piala Dunia U17 2023, Perjalanan Menakjubkan Pencetak Sejarah Indonesia Kepala Cabang Astra Daihatsu Majapahit & BSB, Dodi Indrianto mengungkapkan, event akhir tahun ini memberikan kesempatan konsumen yang membeli kendaraan mendapat benefit tambahan. Dalam Dayfest seluruh konsumen yang membeli selama periode November-Desember 2023 berpeluang mendapat 18 emas batangan @10 gram serta hadiah utama 1 unit kendaraan All New Xenia.

“Setiap bulan akan diundi 9 emas batang jadi ada 18 totalnya, lalu di Januari 2024 kita akan undi hadiah utamanya All New Xenia,” papar Dodik di sela event Dayfest di Hotel Aruss, Sabtu 11 November 2023. Baca Juga: Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Burnley, Pertarungan antara Arteta dan Vincent Kompany Pada kesempatan tersebut, SPK yang deal juga bisa mendapat kesempatan hadiah tambahan lucky baloon dengan beragam hadiah alat elektronik. “Konsepnya one stop solution selain Dayfest ada Mobbi juga jadi konsumen yang ingin tukar tambah bisa langsung diappraisal oleh tim kami,” papar Dodik. Ditargetkan dalam event satu hari ini bisa terealisasi 38 SPK untuk pemesanan kendaraan. Benefit tambahan lainnya dengan cashback sampai dengan Rp5 juta serta asuransi all risk selama 1 tahun. “Masih banyak lagi benefitnya termasuk bundling dengan Daihatsu Care jadi konsumen tidak perlu memikirkan biaya perawatan 1 tahun Baca Juga: Link Live Streaming Liga Inggris Manchester United vs Luton: Mimpi Buruk Setan Merah Akankah Terulang Lagi? Sebelumnya, program trade in dengan Mobbi juga sudah dilakukan dan mendapat antusias tinggi dari masyarakat. “Mereka tidak perlu repot memikirkan menjual mobilnya karena di Mobbi semua merek diterima tidak hanya Daihatsu dan tim melakukan appraisal langsung di tempat,” imbuhnya.***  

Partai

Institusi

K / L

BUMN

NGO

Organisasi

Perusahaan

Kab/Kota

Provinsi

Negara

Topik

Kasus

Agama

Brand

Event

Grup Musik

Hewan

Tanaman

Produk

Statement

Fasum

Transportasi