YOGYAKARTA – Di Bulan Ramadan ada malam yang sangat istimewa yakni Lailatul Qadar. Di malam tersebut umat Islam berlomba-lomba melakukan ibadah wajib hingga Sunnah sebaik-baiknya agar mendapatkan Lailatul Qadar. Sayangnya, tidak bisa ada yang bisa memastikan kapan Lailatul Qadar turun. Namun ada tanda seseorang mendapat Lailatul Qadar yang bisa dilihat.
Tanda Seseorang Mendapatkan Lailatul Qadar
Tanda orang dapat Lailatul Qadar tidak bisa dilihat secara kasat mata. Tanda tersebut bisa dilihat dari berbagai aspek. Berikut ini beberapa tandanya.
Bertambahnya kebaikan
Dilansir dari NU Online, Pendiri Pusat Studi Al Qur’an (PSQ) Profesor Muhammad Quraish Shihab menyebutkan bahwa tanda seseorang berjumpa dengan peristiwa Lailatul Qadar salah satunya adalah kebaikan yang ia lakukan terus bertambah.
Artinya seseorang tidak akan menunda perbuatan baik yang akan dilakukan setiap ada kesempatan dan waktu. Perbuatan baik semakin bertambah bahkan setelah Ramadan berakhir.
Merasakan kedamaian
Seseorang yang merasa damai dalam hidupnya bisa jadi salah satu tanda bahwa ia berhasil menjumpai malam Lailatul Qadar. Ketenangan ini identik dengan kedamaian baik terhadap diri sendiri maupun orang lain.
Kedamaian akan memenuhi hatinya hingga berdampak pada perilakunya. Perasaan ini juga berdampak positif pada perilaku seseorang di kemudian hari.
Hatinya lembut dan air matanya berurai
Syekh Abdul Qadir Al-Jilani dalam kitabnya Al-Ghunyah menjelaskan bahwa menurutnya ada beberapa tanda seseorang sukses berjumpa dengan malam Lailatul Qadar, beberapa di antaranya adalah hatinya melembut dan air matanya berurai.
Menurutnya, saat orang mendapat Lailatul Qadar maka Jibril akan mengucap salam dan menjabat tangannya, hanya saja manusia tidak bisa melihat dan merasakannya dengan jelas.
Manusia yang mendapat salam dari Jibril hanya akan merasakan gemetar, hatinya lebih lembut sehingga bisa bersikaap arif dan bijaksana. Selain itu tanda lain yang bisa dilihat adalah air mata yang berurai karena rasa gembira.
Memohon ampun kepada Allah SWT
Dalam website Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Malaysia juga dijelaskan bahwa salah satu tanda seseorang mendapat momen spesial tersebut adalah rasa gegas untuk memohon ampun kepada Allah SWT.
Seseorang akan meminta ampunan atas dosa dan kesalahan yang pernah dilakukan di masa lampau. Tidak sampai situ, orang tersebut juga berjanji tidak mengulanginya lagi.
Konsisten beramal shalih
Ciri lain yang bisa dilihat adalah konsisten beramal shalih. Amalan tersebut tetap dilakukan meski di luar bulan Ramadan. Selain itu menghindari perbuatan yang sia-sia. Dengan begitu waktunya bisa dimanfaatkan untuk kegiatan lain yang lebih mendatangkan manfaat.
Itulah informasi terkait tanda seseorang mendapatkan Lailatul Qadar. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.