Tag: Sugiono

  • Para pejabat-anggota kabinet syukuran ulang tahun Prabowo di Istana

    Para pejabat-anggota kabinet syukuran ulang tahun Prabowo di Istana

    Jakarta (ANTARA) – Sejumlah pejabat parlemen hingga anggota Kabinet Merah Putih menghadiri acara syukuran hari ulang tahun ke-74 Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pada Jumat siang.

    Momen itu diunggah Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad melalui akun Instagram resminya pada Jumat petang. Presiden Prabowo pun tampak berada di tengah-tengah perayaan ulang tahun itu.

    “Dengan penuh rasa bangga dan suka cita, kami selalu bersamamu dalam berjuang mewujudkan Indonesia adil makmur ke depan,” kata Dasco dalam keterangan unggahannya tersebut.

    Dalam unggahan itu, tampak Presiden Prabowo beserta para pejabat negara berdoa bersama dengan mengelilingi tumpeng nasi kuning. Usai berdoa bersama, mereka pun tampak berbincang-bincang.

    Syukuran itu tampak dihadiri Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, Didit Hediprasetyo, Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Ketua Komisi IV DPR RI Titiek Soeharto, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Roeslani, Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid.

    Kemudian hadir juga Menteri Luar Negeri Sugiono, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Kepala BIN M Herindra, Menteri Pariwisata Widiyanti Putri Wardhana, Kepala Badan Komunikasi Pemerintah Angga Raka, hingga Wakil Menteri Pertanian Sudaryono.

    Di luar syukuran itu, sejumlah tokoh publik juga mengucapkan selamat kepada Presiden Prabowo yang berulang tahun. Ucapan itu, di antaranya datang dari Presiden Ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo, mantan Gubernur Jakarta Anies Baswedan, hingga Menteri Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi, dan Pemasyarakatan Yusril Ihza Mahendra.

    Pewarta: Bagus Ahmad Rizaldi
    Editor: Didik Kusbiantoro
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • World Expo 2025 Osaka, Indonesia Raih Komitmen Investasi US,4 Miliar

    World Expo 2025 Osaka, Indonesia Raih Komitmen Investasi US$28,4 Miliar

    Bisnis.com, OSAKA – Paviliun Indonesia pada World Expo 2025 Osaka, Kansai, Jepang berhasil menyelenggarakan lebih dari 104 kegiatan business forum dan one- on-one meeting dengan komitmen investasi senilai lebih dari US$28,4 miliar.

    Capaian tersebut berasal dari kesepakatan, seperti 36 Nota Kesepahaman (MoU), 15 Letter of Intent, 2 Joint Venture Agreement, 2 Joint Statement, 1 Mutual Recognition Agreement, dan 11 kesepakatan jual beli paket wisata.

    Deputi Bidang Ekonomi dan Transformasi Digital Kementerian PPN/Bappenas sekaligus Konsul Jenderal Paviliun Indonesia di World Expo 2025 Osaka Vivi Yulaswati menjelaskan, dari total komitmen investasi tersebut, struktur kesepakatan yang terjalin mencakup berbagai sektor yang mendukung pembangunan berkelanjutan.

    “Di luar yang terkait dengan ekonomi hijau, banyak juga terkait dengan perdagangan, pariwisata. Kemudian ada yang untuk UMKM, ini melalui BI cukup besar. Jumlahnya itu US$750 juta yang khusus untuk UMKM saja. Tentunya kita mengawal pelaksanaannya, karena nilai investasi itu dalam bentuk baik ada yang joint statement yang paling lebih panjang, kemudian ada yang MoU, ada yang sudah sampai ke PKS-nya (Perjanjian Kerja Sama),” ujar Vivi.

    Dari sisi implementasi, beberapa proyek investasi diproyeksikan dapat segera direalisasikan. Salah satu yang tercepat adalah proyek di Bintan untuk instalasi panel surya secara masif yang mendukung kawasan industri di sana. Proyek ini diharapkan dapat dimulai pada 2026 dengan melibatkan investor dari Singapura, Tiongkok, dan Jepang.

    Diketahui, sejumlah perusahaan turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Misalnya, perusahaan asal Jepang, Sumitomo yang mendukung sektor energi dan tambang.

    Paviliun Indonesia telah hadir di World Expo 2025 Osaka sejak 13 April 2025, mengusung tema Thriving in Harmony: Nature, Culture, Future yang bermakna membangun budaya hidup seimbang, berdampingan dengan alam, demi kemajuan dan keberlangsungan bumi. Tema ini sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals (TPB/SDGs) dan Visi Indonesia Emas 2045.

    Paviliun Indonesia tidak hanya menyajikan kekayaan alam dan keragaman budaya Indonesia, tetapi juga memperkenalkan potensi ekonomi, peluang investasi, dan kerja sama di panggung global yang diikuti 160 negara, lembaga-lembaga internasional seperti PBB, serta perusahaan-perusahaan internasional dengan sekitar 179 paviliun. Pada 20 September 2025, Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meninjau Paviliun Indonesia di World Expo 2025 Osaka.

    Kunjungan perdana ini menegaskan kesungguhan Indonesia memperluas kontribusi di tingkat internasional sekaligus memperkenalkan potensi inovasi dan solusi berkelanjutan. Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo didampingi Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy, Menteri Luar Negeri Sugiono, dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

    “Keikutsertaan Indonesia di World Expo 2025 Osaka bukan sekadar menghadirkan tempat pameran, namun diarahkan untuk mencapai tujuan lebih besar seperti peningkatan nation branding Indonesia di mata dunia, penguatan kerja sama internasional, peningkatan investasi, dan promosi pariwisata Indonesia,” jelas Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy dalam kegiatan Penutupan Paviliun Indonesia di World Expo 2025 Osaka, Minggu (12/10).

    Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif Teuku Riefky Harsya mengapresiasi pencapaian Paviliun Indonesia. “Meskipun menghadapi berbagai tantangan di awal, kolaborasi erat Kementerian PPN/Bappenas membuahkan capaian yang membanggakan. Produk-produk ekonomi kreatif yang kami tampilkan mendapat sambutan positif dan laris terjual,” ujarnya.

    Tercatat, lebih dari 234 kegiatan Paviliun Indonesia terselenggara atas kolaborasi dengan kementerian/lembaga, pemerintah daerah, dan pelaku usaha melalui penyelenggaraan Business Forum, Rolling Exhibition, dan Cultural Performance.

    Dalam rolling exhibition, Paviliun Indonesia menampilkan produk-produk yang sebagian besarnya menggunakan produk berkelanjutan, produk-produk yang sirkular, termasuk yang berasal dari plastik daur ulang.

    Deputi Bidang Ekonomi dan Transformasi Digital Kementerian PPN/Bappenas Vivi Yulaswati menjelaskan bahwa salah satu peserta yang mengusung produk hijau adalah Green Hope yang membawa plastik sirkular, serta kain pakaian dengan proses lambat (slow process) yang dapat terurai ke alam.

    “Kalau baju kita itu perlu 500 tahun untuk dissolve, nah dia bisa cuma seminggu bisa dissolve,” jelasnya.

    Arah dari tema paviliun Indonesia juga mengarah ke kebijakan ekonomi hijau Indonesia. Dalam Undang-Undang 59 Tahun 2024 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional 2025-2045, pembangunan Indonesia 20 tahun ke depan diarahkan kepada green economy.

    Ini mencakup lima pilar utama: transisi energi, dekarbonisasi industri dan transportasi, pertanian dan kehutanan (agriculture, forest, and land use/AFOLU), manajemen limbah (waste management), dan ekonomi sirkular (circular economy). Dalam cultural performance, Paviliun Indonesia menampilkan hampir seluruh daerah dari Aceh sampai Papua, dengan melibatkan tidak hanya pemerintah tetapi juga komunitas dari berbagai daerah.

    Yang tak terduga dan menjadi fenomena viral di Jepang adalah pemandu tur Paviliun Indonesia atau Liaison Officer yang menyanyikan yel-yel “Yoyaku Nashi De Sugu Haireru” yang artinya “ayo silakan masuk tanpa reservasi”. Ajakan ini mengundang banyak pengunjung ke Paviliun Indonesia. Yel-yel ini menjadi viral di Jepang dan dinyanyikan oleh anak-anak di sekolah, di restoran, bahkan di rumah sakit.

    Menjelang penutupan, Paviliun Indonesia telah mencatat lebih dari 3,5 juta pengunjung, melampaui target awal sebanyak 2,8 juta pengunjung. Capaian ini didukung oleh dedikasi para liaison officer yang bertugas selama enam bulan penuh sebagai garda terdepan Paviliun Indonesia dan memberikan pengalaman keramahan Indonesia secara langsung kepada pengunjung.

  • Politik kemarin, genjatan senjata Gaza hingga peluang P3K jadi PNS

    Politik kemarin, genjatan senjata Gaza hingga peluang P3K jadi PNS

    Jakarta (ANTARA) – Berbagai peristiwa politik kemarin (14/10) menjadi sorotan, mulai dari Prabowo sebut gencatan senjata Gaza langkah awal menuju perdamaian hingga anggota DPR buka kemungkinan P3K jadi PNS lewat RUU ASN.

    Berikut rangkuman ANTARA untuk berita politik kemarin yang menarik untuk kembali dibaca:

    1. Prabowo: Gencatan senjata Gaza langkah awal menuju perdamaian

    Presiden RI Prabowo Subianto menyatakan bahwa kesepakatan gencatan senjata yang disepakati dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Gaza di Sharm El-Sheikh, Mesir, menjadi langkah awal menuju perdamaian menyeluruh di Palestina.

    “Saya kira ini awalan yang baik, intinya itu ya. Jadi, kita datang untuk menyatakan dukungan dan memberi support, yang penting gencatan senjata sudah berjalan, kemudian segera pasukan Israel akan ditarik,” katanya di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa.

    Ia mengatakan banyak tokoh dari berbagai negara hadir menyaksikan penandatanganan pokok-pokok persetujuan rencana gencatan senjata yang nantinya mengarah kepada perdamaian yang menyeluruh.

    Baca selengkapnya di sini

    2. Panglima rotasi pejabat TNI dari mulai pangdam hingga kadispenad

    Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto merotasi beberapa pejabat tinggi dari mulai panglima komando daerah militer (Pangdam) hingga kepala dinas penerangan angkatan darat (kadispenad) melalui Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep / 1334 / IX / 2025 tentang Penghentian dan Pengangkatan dalam Jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

    Berdasarkan salinan surat keputusan yang telah diterima, beberapa nama mendapatkan jabatan baru dalam penugasannya di TNI, di antaranya yakni Brigjen TNI Wahyu Yudhayana yang sebelumnya menjabat Kadispenad mendapat jabatan baru yakni Sesmilpres Kemensetneg.

    Posisi Wahyu sebagai Kadispenad digantikan Kolonel Inf. Donny Pramono yang sebelumnya menjabat Paban VI/Inteltek Sintelad.

    Baca selengkapnya di sini

    3. Menlu bantah soal Prabowo yang marah karena pemberitaan media Israel

    Menteri Luar Negeri RI Sugiono membantah bahwa Presiden RI Prabowo Subianto marah karena pemberitaan dari media Israel yang menyebutkan bahwa Kepala Negara akan berkunjung ke negara tersebut.

    Media Israel tersebut awalnya memberitakan rencana kunjungan Presiden Prabowo ke Israel. Tak cukup di situ, Presiden Prabowo pun diberitakan batal mengunjungi Israel karena marah soal pemberitaan yang dimuat media itu.

    “Tidak ada marah-marah karena kemarin kita semua fokus di acara penandatanganan itu yang prosesnya juga sebenarnya cukup lama, dari jam 2 acaranya itu baru terlaksana sekitar jam 6 sore atau jam 7,” kata Menlu Sugiono saat memberikan keterangan usai mendampingi kunjungan Presiden Prabowo ke Mesir dan tiba di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa.

    Baca selengkapnya di sini

    4. Anggota DPR sebut pesantren instrumen perjuangan saat respons Trans7

    Anggota DPR RI Rivqy Abdul Halim menegaskan bahwa pondok pesantren adalah instrumen perjuangan bangsa sekaligus lembaga pendidikan tertua yang telah melahirkan para ulama, pejuang, dan pemimpin bangsa, saat merespons polemik tayangan Trans7.

    Dalam konteks sejarah lahirnya bangsa, pendidikan, dan sosial keagamaan Indonesia, menurut dia, pesantren bukan sekadar tempat mengaji, melainkan ruang pembentukan akhlak, disiplin, kemandirian, dan semangat kebangsaan.

    “Menistakan pesantren berarti menistakan jati diri bangsa Indonesia,” kata Rivqy di Jakarta, Selasa.

    Baca selengkapnya di sini

    5. Anggota DPR buka kemungkinan P3K jadi PNS lewat RUU ASN

    Anggota Badan Legislasi (Baleg) DPR RI Reni Astuti mengatakan DPR RI membuka kemungkinan bahwa pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (P3K) bisa dialihkan statusnya menjadi pegawai negeri sipil (PNS), melalui Rancangan Undang-Undang (RUU) tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN).

    Dia mengatakan bahwa RUU ASN saat ini sudah masuk ke dalam Program Legislasi Nasional (Prolegnas) Prioritas 2025 yang akan dibahas oleh Komisi II DPR RI. Dia ingin agar pembahasan RUU itu memberi solusi terhadap nasib P3K, khususnya yang sudah sangat lama mengabdi kepada negara.

    “Silakan memberikan saran masukan kepada Komisi II yang nantinya membahas, apakah memang P3K sudah semestinya menjadi PNS,” kata Reni dalam diskusi Forum Legislasi yang digelar di kompleks parlemen, Jakarta, Selasa.

    Baca selengkapnya di sini

    Pewarta: Agatha Olivia Victoria
    Editor: Didik Kusbiantoro
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • 7
                    
                        Obrolan Prabowo-Trump, Mic Bocor, dan Penjelasan Lengkap Menlu Sugiono
                        Nasional

    7 Obrolan Prabowo-Trump, Mic Bocor, dan Penjelasan Lengkap Menlu Sugiono Nasional

    Obrolan Prabowo-Trump, Mic Bocor, dan Penjelasan Lengkap Menlu Sugiono
    Tim Redaksi
    JAKARTA, KOMPAS.com –
    Momen perbincangan antara Presiden RI Prabowo Subianto dan Presiden Amerika Serikat Donald Trump menjadi perhatian publik di kedua negara.
    Pasalnya, perbincangan yang terjadi selepas Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Gaza di Sharm El Sheikh, Kairo, Mesir, pada Senin (13/10/2025) itu diwarnai insiden mikrofon bocor.
    Akibatnya, isi perbincangan Prabowo dan Trump samar-samar terdengar dan dapat dikonsumsi oleh masyarakat luas.
    Menurut laporan
    Reuters
    , dalam rekaman itu Prabowo meminta bertemu dengan Eric Trump, anak ketiga sang Presiden AS dari lima bersaudara.
    Percakapan terekam mikrofon yang masih menyala saat keduanya berdiri berdampingan di belakang podium.
    Trump saat itu baru saja menyampaikan pidato kepada sejumlah pemimpin dunia dalam pertemuan di kota resor Sharm El Sheikh, yang digelar setelah pengumuman gencatan senjata Gaza antara Israel dan Hamas.
    Dalam cuplikan audio, Prabowo menyebut wilayah yang “tidak aman dari segi keamanan”, kemudian melanjutkan dengan pertanyaan kepada Trump, “Bisakah saya bertemu Eric?”
    Trump menjawab, “Saya akan meminta Eric menelepon. Haruskah saya melakukannya? Dia anak baik. Saya akan meminta Eric menelepon.”
    Prabowo kemudian menimpali, “Kita akan mencari tempat yang lebih baik,” dan Trump kembali menegaskan, “Saya akan meminta Eric meneleponmu.”
    Presiden RI itu lalu menambahkan, “Eric atau Don Jr.” Nama yang disebut terakhir mengacu ke anak pertama Trump.
    Eric Tump dan saudaranya, Donald Trump Jr., menjabat Wakil Presiden Eksekutif Trump Organization.
    Perusahaan keluarga ini bergerak di sektor real estat, perhotelan, dan usaha berbasis blockchain.
    Adapun Trump Organization memiliki sejumlah proyek di Indonesia, termasuk klub golf di luar Jakarta.
    Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono pun angkat bicara mengenai bocornya percakapan Prabowo dan Trump yang menjadi viral di dunia.
    Sugiono menekankan, Prabowo berbicara dengan kepala negara lain sebenarnya adalah hal yang biasa.
    “Biasa kan ya Pak Presiden berbicara dengan kepala negara yang lain, berdua-berdua itu biasa,” ujar Sugiono di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, pada Selasa (14/10/2025).
    Sugiono mengatakan, hubungan Prabowo dan Trump juga sangat dekat.
    Maka dari itu, dia menduga, bisa saja mereka berbicara perihal hal-hal yang sifatnya informal. “Karena dua-duanya juga temanlah ya,” ucapnya.
    Saat ditanya perihal apakah betul Prabowo ingin berbicara dengan Trump untuk menemui anaknya, Sugiono mengaku tidak tahu.
    Lagi pula, Sugiono menegaskan, Prabowo memang berbincang dengan banyak kepala negara saat menghadiri KTT Perdamaian Gaza kemarin.
    Dia turut mengindikasikan bisa saja obrolan Prabowo dan Trump di luar urusan kenegaraan sehingga dirinya tidak diberitahu.
    “Saya tidak tahu isi pembicaraannya apa. Bisa jadi macam-macam. Beliau juga, Pak Prabowo, Pak Presiden sering ngobrol berdua. Kemarin juga di saat menunggu di
    lounge
    itu beliau berbicara dengan banyak kepala negara dalam waktu yang sedemikian panjang menunggunya,” kata Sugiono.
    “Jadi saya kira banyak yang dibicarakan. Dan kalau misalnya ada hal-hal khusus yang perlu ditindaklanjuti, pasti saya dikasih tahu untuk ditindaklanjuti. Tapi ada juga hal-hal yang mungkin, tadi saya bilang, terlepas dari urusan formal kenegaraan,” imbuh dia.
    Copyright 2008 – 2025 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

  • Seskab: Kehadiran Presiden di KTT Gaza bukti RI tak sekadar penonton

    Seskab: Kehadiran Presiden di KTT Gaza bukti RI tak sekadar penonton

    “Ini adalah momentum istimewa. Indonesia di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo tidak menjadi penonton, tetapi kita di sini turut serta menjadi salah satu penentu, dan salah satu pencetak sejarah dalam perdamaian di Timur Tengah, khususnya di P

    Jakarta (ANTARA) – Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya menyatakan kehadiran Presiden Prabowo Subianto dalam KTT Sharm el-Sheikh untuk Perdamaian di Gaza merupakan bukti Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo bukan sekadar penonton, melainkan ikut andil mewujudkan perdamaian di Gaza, Palestina.

    Dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Sharm el-Sheikh untuk Perdamaian di Gaza di Kota Sharm el-Sheikh, Laut Merah, Mesir, Senin (13/10), Mesir dan Amerika Serikat selaku inisiator, kemudian Turki, dan Qatar menandatangani dokumen perjanjian damai di Gaza, Palestina, yang kemudian didukung oleh 20 lebih pemimpin negara yang menyaksikan langsung prosesi penandatanganan tersebut, termasuk Presiden RI Prabowo Subianto.

    “Ini adalah momentum istimewa. Indonesia di bawah kepemimpinan Bapak Presiden Prabowo tidak menjadi penonton, tetapi kita di sini turut serta menjadi salah satu penentu, dan salah satu pencetak sejarah dalam perdamaian di Timur Tengah, khususnya di Palestina. Kita doakan bersama, Insyaallah semuanya lancar, semuanya yang telah disepakati dapat berjalan sebagaimana yang diharapkan,” kata Seskab Teddy saat dihubungi di Jakarta, Selasa (14/10) malam.

    Teddy melanjutkan kehadiran Presiden Prabowo di Sharm el-Sheikh itu untuk memenuhi undangan yang diberikan oleh Presiden Mesir Abdel Fattah El-Sisi dan Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Indonesia pun menjadi satu-satunya negara dari kawasan Asia Tenggara yang ikut andil dalam KTT Sharm el-Sheikh untuk Perdamaian di Gaza.

    “(KTT) dihadiri oleh banyak sekali pimpinan negara-negara penting. Ada Presiden Amerika Serikat, Presiden Mesir, Presiden Prancis, Raja Bahrain, Raja Jordan, Perdana Menteri Italia, Presiden Turki, Emir Qatar, Emir Kuwait, Perdana Menteri Inggris, (PM) Spanyol, (PM) Pakistan, dan banyak sekali pimpinan-pimpinan lainnya yang ini menunjukkan bahwa Indonesia semakin dihormati, karena kita semakin kuat, dan kita semakin diperhitungkan,” ujar Seskab Teddy Indra Wijaya.

    Seskab Teddy, bersama Menteri Luar Negeri Sugiono, mendampingi Presiden Prabowo dalam lawatan luar negerinya ke Mesir untuk menghadiri KTT di Sharm el-Sheikh. Presiden Prabowo, yang tiba di Mesir pada Senin (13/10) pagi, langsung kembali ke tanah air pada malam hari setelah menghadiri KTT di Sharm el-Sheikh yang berlangsung pada sore hari. Presiden Prabowo bersama delegasi Pemerintah RI tiba di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Selasa siang.

    Dalam kesempatan yang sama, Seskab Teddy menjelaskan Presiden Prabowo sejak dulu, termasuk semasa menjabat sebagai menteri pertahanan, selalu mendukung perjuangan rakyat Palestina, yang ditunjukkan dengan peran aktif Presiden Prabowo di berbagai forum internasional, dan pengiriman bantuan serta tenaga kesehatan dari Indonesia untuk rakyat Palestina.

    “Kita mengirimkan lebih dari 100 tenaga kesehatan dan dokter ke Palestina. Itu sudah dilakukan. Kita mengundang lebih dari 60 anak-anak Palestina untuk belajar di Universitas Pertahanan saat Beliau (Presiden, red.) menjadi menteri pertahanan, kemudian yang ketiga, kita sudah mengirimkan bantuan kemanusiaan dan kapal rumah sakit, kemudian yang keempat, ini yang paling penting, kita — kalau tidak salah 4 kali — mengirimkan bahan bantuan logistik (dengan cara, red.) drop off melalui pesawat terbang, yang mana ini bukan hal yang mudah,” kata Seskab Teddy Indra Wijaya.

    Teddy melanjutkan pengiriman bantuan dengan cara menjatuhkan langsung paket-paket bantuan itu dari dalam pesawat yang terbang rendah di wilayah Gaza tidak mudah, karena pesawat yang melintas di atas ruang udara Gaza membutuhkan izin dari berbagai negara.

    “Ini tentunya butuh diplomasi yang kuat dan kedekatan pribadi pimpinan-pimpinan di negara tersebut,” sambung Seskab Teddy.

    Indonesia merupakan satu dari dua negara di kawasan Asia Tenggara yang menjalankan operasi pengiriman bantuan ke Gaza dengan cara menjatuhkan langsung (drop off) dari dalam pesawat yang terbang rendah di atas wilayah Gaza. Pengiriman bantuan dengan metode itu dilakukan karena blokade militer Israel di jalur darat, termasuk untuk truk-truk pengangkut bantuan kemanusiaan.

    Pewarta: Genta Tenri Mawangi
    Editor: Agus Setiawan
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Menlu: Prabowo jadi figur yang dianggap solutif di forum internasional

    Menlu: Prabowo jadi figur yang dianggap solutif di forum internasional

    “Pak Presiden sendiri merupakan figur yang dalam pengamatan dan perhatian kami di setiap forum internasional merupakan figur yang selalu dianggap punya jalan dan solusi-solusi serta sikap-sikap yang menghormati semuanya, menghormati seluruh negara da

    Jakarta (ANTARA) – Menteri Luar Negeri Sugiono menyebutkan bahwa Presiden RI Prabowo Subianto menjadi figur yang dianggap selalu memiliki solusi, serta sikap yang ingin menciptakan perdamaian yang dinilai oleh para pemimpin lain di berbagai forum internasional.

    Pernyataan Sugiono tersebut berkaitan dengan kehadiran Presiden Prabowo yang turut menyaksikan penandatanganan dokumen perjanjian damai (peace deal) di Gaza, Palestina, yang menjadi puncak acara dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Sharm el-Sheikh untuk Perdamaian di Timur Tengah, yang diselenggarakan di Mesir pada Senin (13/10)

    “Pak Presiden sendiri merupakan figur yang dalam pengamatan dan perhatian kami di setiap forum internasional merupakan figur yang selalu dianggap punya jalan dan solusi-solusi serta sikap-sikap yang menghormati semuanya, menghormati seluruh negara dan juga merupakan figur yang selalu ingin menciptakan perdamaian dan mencari solusi-solusi terhadap permasalahan-permasalahan dan ketegangan-ketegangan yang ada,” kata Sugiono saat memberikan keterangan usai mendampingi kunjungan Presiden Prabowo ke Mesir dan tiba di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa (14/10).

    Menurut Sugiono, keterlibatan Indonesia lewat kehadiran Presiden Prabowo dalam KTT Perdamaian di Timur Tengah merupakan bentuk kepercayaan dan perhatian yang besar dari dunia internasional akan posisi dan peran Indonesia.

    Indonesia juga dipandang sebagai negara yang konsisten memperjuangkan perdamaian dunia, mengingat itu merupakan amanah konstitusi Negara, serta konsisten berjuang untuk kemerdekaan dan kedaulatan Palestina.

    “Negara-negara yang terlibat dalam proses perundingan ini melibatkan Indonesia dan saya kira ini merupakan satu bentuk kepercayaan dan perhatian yang besar dari dunia internasional akan posisi dan peran Indonesia,” katanya.

    Setelah dokumen perdamaian ditandatangani para pemimpin dunia, yakni oleh Presiden Amerika Serikat Donald Trump, Presiden El-Sisi, Presiden Republik Turkiye Recep Tayyip Erdogan, dan Emir Qatar Syekh Tamim bin Hamad Al Thani pada Senin (13/10), sudah ada proses pengembalian tahanan dan sandera.

    “Apa yang terjadi kemarin merupakan satu langkah yang cukup konkret, sangat konkret kita lihat nanti karena setiap langkah itu akan ada pembahasan secara detail mengenai modalitasnya kemudian hal-hal lain yang perlu diperhitungkan dan dipertimbangkan,” kata Sugiono.

    Presiden Prabowo Subianto dalam kesempatan sebelumnya menilai bahwa penandatanganan dokumen perdamaian merupakan langkah awal yang baik dalam upaya bersama mencapai perdamaian yang berkelanjutan.

    Kepala Negara pun menyambut baik perkembangan positif di kawasan seperti dimulainya gencatan senjata dan rencana penarikan pasukan Israel secara bertahap dari wilayah Gaza.

    “Yang penting, gencatan senjata sudah berjalan. Kemudian segera pasukan Israel akan ditarik. Tentunya sesuai tahapan-tahapan. Sandera-sandera sudah dilepas,” kata Presiden.

    Pada kesempatan tersebut, Presiden menyampaikan apresiasi atas kepercayaan Internasional yang terus melibatkan Indonesia dalam proses besar menuju perdamaian. Hal ini sejalan dengan tekad Indonesia sebagai bangsa besar yang menjunjung tinggi keadilan dan kemanusiaan.

    Pewarta: Mentari Dwi Gayati/Andi Firdaus
    Editor: Agus Setiawan
    Copyright © ANTARA 2025

    Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.

  • Menlu Sugiono: Pemerintah Matangkan Rencana Pengiriman Pasukan Perdamaian RI ke Palestina

    Menlu Sugiono: Pemerintah Matangkan Rencana Pengiriman Pasukan Perdamaian RI ke Palestina

    Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono menegaskan bahwa Indonesia siap berkontribusi dalam pengiriman pasukan penjaga perdamaian ke Palestina jika diminta oleh pihak terkait dalam proses implementasi Middle East Peace Deal yang baru ditandatangani di Sharm El-Sheikh, Mesir.

     Pernyataan itu disampaikan Sugiono saat memberikan keterangan pers di Base Ops Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (14/10/2025), usai mendampingi Presiden Prabowo Subianto dalam kunjungan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh.

     “Itu detailnya juga belum, tapi kita sudah menyatakan kesiapan kita. Karena itu tadi, modalitasnya banyak, kemudian detailnya seperti apa. Tapi yang pasti, kita juga menyatakan kita siap,” ujar Sugiono.

    Menurutnya, pembahasan mengenai pengiriman pasukan penjaga perdamaian (peacekeeping force) masih berada pada tahap awal. Proses tersebut akan memerlukan koordinasi lebih lanjut dengan negara-negara mediator dan lembaga internasional yang terlibat, termasuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

    Sugiono menjelaskan bahwa komitmen Indonesia ini merupakan kelanjutan dari arahan Presiden Prabowo Subianto yang sebelumnya telah menyatakan kesiapan Indonesia mendukung penuh implementasi perdamaian di Timur Tengah, baik melalui diplomasi maupun kontribusi kemanusiaan dan keamanan.

    “Modalitasnya banyak, dan pembahasan detail tentu akan melibatkan berbagai pihak. Tapi secara prinsip, Indonesia siap berperan,” tandas Sugiono.

  • Viral Kabar Prabowo Kunjungi Israel, Menlu Sugiono Beberkan Fakta

    Viral Kabar Prabowo Kunjungi Israel, Menlu Sugiono Beberkan Fakta

    Bisnis.com, JAKARTA — Pihak istana buka suara terkait kabar viral rencana kunjungan Presiden Prabowo ke Israel untuk membuka diplomasi.

    Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono menegaskan tidak pernah ada rencana kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Israel, sebagaimana diberitakan sejumlah media asing.

    Dia menyebut informasi tersebut tidak benar dan tidak sesuai dengan agenda resmi kenegaraan Indonesia di kawasan Timur Tengah.

    Hal itu disampaikan Sugiono saat memberikan keterangan pers di Base Ops Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (14/10/2025), setelah mendampingi Presiden Prabowo dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh di Mesir.

    “Ini buktinya kita pulang hari ini, ya kan,” ujar Sugiono menegaskan, ketika menjawab pertanyaan awak media soal isu yang beredar di media Israel.

    Sugiono juga membantah kabar yang menyebut Presiden Prabowo membatalkan kunjungan ke Israel karena ‘marah’ atas bocornya informasi tersebut. Menurutnya, sejak awal tidak ada rencana kunjungan ke Israel sama sekali dalam agenda Presiden selama di Timur Tengah.

    “Tidak ada marah-marah karena kemarin kita semua fokus di acara penandatangan itu,” kata Sugiono.

    Ia menjelaskan, jadwal penandatanganan Middle East Peace Deal di Sharm El-Sheikh berlangsung cukup padat dan memakan waktu lama.

    “Prosesnya juga sebenarnya cukup lama. Dari jam dua acaranya, baru terlaksana sekitar jam enam sore atau jam tujuh,” jelasnya.

    Menjawab pertanyaan apakah isu tersebut merupakan bagian dari propaganda media Israel, Sugiono memilih untuk tidak berspekulasi.

    “Saya tidak tahu propaganda atau tidak, tapi ya dari rencana awal kita pulang hari ini,” tandasnya.

  • Viral Kabar Prabowo Kunjungi Israel, Menlu Sugiono Beberkan Fakta

    Prabowo Diberitakan Kunjungi Israel, Menlu Sugiono Beberkan Fakta

    Bisnis.com, JAKARTA — Pihak istana buka suara terkait kabar viral rencana kunjungan Presiden Prabowo ke Israel untuk membuka diplomasi.

    Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono menegaskan tidak pernah ada rencana kunjungan Presiden Prabowo Subianto ke Israel, sebagaimana diberitakan sejumlah media asing.

    Dia menyebut informasi tersebut tidak benar dan tidak sesuai dengan agenda resmi kenegaraan Indonesia di kawasan Timur Tengah.

    Hal itu disampaikan Sugiono saat memberikan keterangan pers di Base Ops Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (14/10/2025), setelah mendampingi Presiden Prabowo dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh di Mesir.

    “Ini buktinya kita pulang hari ini, ya kan,” ujar Sugiono menegaskan, ketika menjawab pertanyaan awak media soal isu yang beredar di media Israel.

    Sugiono juga membantah kabar yang menyebut Presiden Prabowo membatalkan kunjungan ke Israel karena ‘marah’ atas bocornya informasi tersebut. Menurutnya, sejak awal tidak ada rencana kunjungan ke Israel sama sekali dalam agenda Presiden selama di Timur Tengah.

    “Tidak ada marah-marah karena kemarin kita semua fokus di acara penandatangan itu,” kata Sugiono.

    Ia menjelaskan, jadwal penandatanganan Middle East Peace Deal di Sharm El-Sheikh berlangsung cukup padat dan memakan waktu lama.

    “Prosesnya juga sebenarnya cukup lama. Dari jam dua acaranya, baru terlaksana sekitar jam enam sore atau jam tujuh,” jelasnya.

    Menjawab pertanyaan apakah isu tersebut merupakan bagian dari propaganda media Israel, Sugiono memilih untuk tidak berspekulasi.

    “Saya tidak tahu propaganda atau tidak, tapi ya dari rencana awal kita pulang hari ini,” tandasnya.

  • Terungkap! Menlu Sugiono Beberkan Isi Percakapan Prabowo dan Trump Soal Eric

    Terungkap! Menlu Sugiono Beberkan Isi Percakapan Prabowo dan Trump Soal Eric

    Bisnis.com, JAKARTA — Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono menanggapi video yang viral di media sosial yang memperlihatkan momen perbincangan antara Presiden Prabowo Subianto dan Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perdamaian Sharm El-Sheikh, Mesir.

    Dalam video tersebut, terdengar sebagian percakapan antara keduanya yang disebut-sebut membahas kemungkinan pertemuan Prabowo dengan Eric Trump, putra Presiden Amerika Serikat.

    Menanggapi hal itu, Menlu Sugiono menegaskan bahwa percakapan tersebut merupakan obrolan biasa antara dua sahabat lama, bukan pembicaraan formal kenegaraan. 

    “Biasa kan ya Pak Presiden berbicara dengan kepala negara lain berdua-berdua. Dan saya kira hubungan Pak Presiden dengan Presiden Trump juga sangat cukup dekat. Bisa jadi banyak hal yang dibicarakan di luar hal-hal yang sifatnya formal kenegaraan, karena dua-duanya juga teman lah ya,” ujar Sugiono di Base Ops Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (14/10/2025), usai mendampingi Presiden dalam kepulangan dari Mesir.

    Lebih lanjut, Sugiono menjelaskan bahwa selama di Sharm El-Sheikh, Presiden Prabowo memang beberapa kali berbincang dengan sejumlah kepala negara di sela-sela acara. Namun, tidak semua percakapan bersifat resmi atau perlu ditindaklanjuti dalam jalur diplomatik. 

    “Kemarin kan ketemu langsung. Bisa jadi keduanya berbicara ya semacam teman aja,” ujarnya saat ditanya apakah ada pertemuan bilateral antara Prabowo dan Trump.

    Dia juga menegaskan bahwa isi percakapan antara kedua pemimpin negara tersebut tidak berkaitan dengan agenda formal.

    “Saya tidak tahu isi pembicaranya apa. Bisa jadi macam-macam, beliau [Prabowo] sering ngobrol berdua. Kemarin juga di saat menunggu di lounge itu beliau berbicara dengan banyak kepala negara, karena waktu menunggunya cukup panjang,” kata Sugiono.

    Dia menambahkan, jika dalam pembicaraan itu terdapat hal penting atau perlu ditindaklanjuti, maka hal tersebut akan disampaikan kepadanya secara resmi.

    “Kalau misalnya ada hal-hal khusus yang perlu ditindaklanjuti, pasti saya dikasih tahu untuk ditindaklanjuti. Tapi ada juga hal-hal yang mungkin, ya tadi saya bilang, terlepas dari urusan formal kenegaraan,” ucapnya.

    Menlu juga menanggapi kabar yang beredar di sejumlah media bahwa dalam percakapan tersebut disebut nama Hari Tanoesoedibjo. Sugiono menegaskan dia tidak mengetahui isi atau konteks pembicaraan antara Presiden Prabowo dan Presiden Trump.

    “Saya tidak tahu pembicaraan apa. Saya tidak pernah dengar bocorannya apa,” kata Sugiono singkat.